Ansyori: Pergantian Tahun Jadikan Momentum Mempererat Persatuan dan Kesatuan

TULANG BAWANG BARAT

Tulang Bawang Barat: lampung visual.com-
Anggota Dewan perwakilan rakyat daerah, (DPRD) Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) Ansyori, S.E. dari fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) mengimbau masyarakat agar tetap menjalin kebersamaan guna menjaga suasana keamanan dan Ketertiban masyarakat atau Kamtibmas, menjelang perayaan tahun baru, 2020 mendatang.

“Menjaga suasana kamtibmas agar selalu kondusif sudah menjadi tugas bersama terlebih saat perayaan menjelang pergantian tahun (tahun baru) suasana kondusif bisa tercipta berkat kerjasama dan peran aktif dari seluruh pihak, baik dari tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat dan kaum milenial,”ujarnya Senin Malam (30/12/2019).

Baca Juga:  Remaja Harus Kembali ke Masjid!

Menurutnya, wujud nyata kerja sama dari seluruh pihak tersebut, yang selama ini telah terjaga dan terpelihara dengan baik. Oleh sebab itu ia meminta masyarakat untuk selalu menjalin kebersamaan dengan saling menghargai dan menghormati, serta saling menjaga kerukunan antar umat beragama.

Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan yang juga merupakan salah satu anggota komisi III DPRD Tubaba ini, memperingatkan kaum milenial, untuk tidak melakukan konvoi kendaraan dan kebutan-kebutan di jalanan, sebab hal itu dapat merugikan diri sendiri dan orang lain.

Baca Juga:  Kapolsek Tumijajar : Warga Tulang Bawang Udik Jangan Sampai Terprovokasi

Pria yang identik dengan tutur sapa ramah ini, berharap melalui perayaan pergantian tahun 2019 ke 2020 untuk dapat dijadikan momentum, bersilaturahmi serta semakin mempererat rasa persatuan dan kesatuan antar sesama masyarakat, saling menghargai satu sama lain agar suasana kondusif tetap terjaga.

Ansyori Juga Mengucapkan, “Selamat Hari Natal dan Tahun Baru 2020 Semoga di Tahun 2020 ini Akan Lebih Baik Kerukunan Antar Umat Beragama”.
Penulis: Yoga
Editor: Adri (Alam)

 5,359 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.