Bantuan untuk Bencana Gempa dan Tsunami Sulteng dari Masyarakat Way kanan Dikirim

WAY KANAN

Waykanan, lampungvisual.com-

Pemerintah kabupaten Way kanan melepas keberangkatan Truk pembawa bantuan kemanusiaan untuk korban Gempa dan Tsunami Palu dan Donggala. Senin (16/10/2018).

Pelepasan dilaksanakan di Gedung Serbaguna oleh Bupati Way kanan Raden Adipati Surya didampingi Sekdakab Saipul, Kapolres AKBP Doni Wahyudi, Dandim 0427 Letkol Uchi Cambayong dan Forkopimda Setempat.

“Ahamdulillah bantuan yang berhasil dikumpulkan dari masyarakat Way kanan untuk Pakaian layak pakai berjumlah 1(Satu) Ton dan uang tunai senilai Rp.400 (empat ratus) Juta lebih.” Kata Raden Adipati Surya.

Baca Juga:  Dinkes Way Kanan Gencar Vaksinasi Covid-19 Door to Door

Bupati pada kesempatan itu mengucapkan Terimakasih kepada seluruh masyarakat Waykanan yang telah peduli terhadap musibah yang menimpa saudara saudara kita di Sulawesi tengah tersebut.

“Semoga menjadi ladang amal ibadah.” tambah Raden Adipati Surya.

Terpisah Kadis Sosial Way Kanan Pardi menjelaskan bahwa untuk bantuan pakaian layak bekas akan diangkut ke Metro besok pagi (selasa 17/10/2018. red) untuk selanjutnya dikirim bersama bantuan bantuan dari kabupaten lain menuju bandara Halim Perdana kusuma untuk nantinya diangkut memakai Pesawat Hercules Ke Palu.

Baca Juga:  Vaksinasi Merdeka di Tempat Ibadah, Kapolres Ingin Herd Immunity Segera Terbentuk

“Untuk bantuan uang sesuai arahan Bapak Bupati akan kita antar langsung ke Palu dan donggala.” Pungkas Kadis sosial Pardi.(Fik)

 2,051 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.