Bidang Perekonomian Tubaba Sidak Pasar

Bidang Perekonomian Tubaba Sidak Pasar
TULANG BAWANG BARAT

Tulang Bawang Barat (LV)  – Menjelang Natal dan Tahun Baru 2022-2023  Pemerintah Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) Lampung melalui Bidang Perekonomian kembali melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) di sejumlah Pasar Tradisional yang ada di Wilayah Kabupaten setempat.

“Hari ini kita kembali melakukan sidak di pasar Kecamatan Lambu Kibang, dan alfamart wilayah setempat. Tentunya itu bagian dari upaya Pemerintah meminimalisir lonjakan harga kebutuhan sembako di kalangan masyarakat,” ungkap kepala Bagian (Kabag) Perekonomian Suwardi, Selasa (20/12/2022).

Sejauh ini, lanjut dia, dari hasil sidak terpantau harga bahan pokok masih dalam keadaan stabil, hanya beberapa saja yang mengalami kenaikan. Itupun masih wajar.

Baca Juga:  Polres Tulang Bawang Bagikan Ratusan Paket Sembako

“Adapun harga kebutuhan sembako yang masih dalam keadaan stabil Seperti harga Cabai merah di kisaran 2700-3000, Bawang merah 30.000, Bawang Putih 22.000, Minyak goreng curah 14.000, Telur per kilogram 29.000 – 30.000, Beras premium mapan merek gudang merah 12.000, beras medium 10.000. Sementara, terkait stok beras, cabai, bawang, telur dan minyak goreng dipastikan cukup,” jelasnya.

Menurunnya, sidak tidak hanya dilakukan di sejumlah pasar tradisional saja, namun seluruh alfamart dan indomaret juga menjadi sasaran untuk melakukan pemeriksaan Badan loka POM. Dan memastikan keamanan kualitas produk komoditi barang yang mereka jual.

Baca Juga:  Ajaran baru SMA N 1 TBT Perkenalan Sekolah Melalui MPLS

“Selain itu kita juga melakukan cek up adanya barang pengawet berbahaya dalam makanan, dan itu kita temukan di makanan kerupuk, milik Pedagang keliling menggunakan motor” jelasnya.

Lanjut dia, terkait harga daging ayam potong saat ini juga terbilang stabil berkisar 32 sampai 35 Ribu, meskipun mengalami kenaikan 2000-3000, namun signifikan.

Sebelum nya, lanjut Suwardi, minggu lalu kita juga sudah melakukan sidak di Pasar Modern Pulang Kencana dan direncanakan kita akan terus melakukan sidak untuk memantau perkembangan harga yang ada di Pasar-pasar Khususnya di wilayah Kabupaten Tubaba. (R/YP)

 304 kali dilihat

Tagged