Bravo Lima Lamsel Apresiasi Serda Irwan-Serda Nurhidayat, Usul Kapolda Lampung Berikan Penghargaan

Bravo Lima Lamsel Apresiasi Serda Irwan-Serda Nurhidayat, Usul Kapolda Lampung Berikan Penghargaan
Ketua DPC Pejuang Bravo Lima Lampung Selatan Tatang Rohadi. | dokpri
BANDAR LAMPUNGPROFIL & SOSOK

Bandar Lampung, (LV) —

Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Pejuang Bravo Lima (PBL) Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel), Tatang Rohadi, menyatakan pihaknya turut berterima kasih kepada Babinsa Desa Rawa Selapan, Kecamatan Candipuro, Serda Irwan Riyanto, dan Babinsa Desa Beringin Kencana, Kecamatan Candipuro, Serda Nur Hidayat, dua prajurit TNI anggota Koramil 421-07/Sidomulyo Kodim 0421/Lamsel yang telah turut menjadi insan penyelamat berinsting tinggi berhasil mengamankan dua pucuk senjata api organik laras panjang jenis SS1 berikut amunisi magazen pada detik-detik insiden perusakan-pembakaran Mapolsek Candipuro, Lamsel oleh ribuan massa aksi, Selasa malam (18/5/2021).

Baca Juga:  Ketiga Mahasiswi Darmajaya Ceritakan Pengalaman Selepas Lakukan Program Student di Vietnam

Ketua DPC PBL Lamsel, Tatang Rohadi, dalam siaran pers yang diterima wartawan di Bandarlampung, Rabu malam (19/5/2021), mengapresiasi inisiasi dan keberanian kedua prajurit tentara tersebut, meskipun diyakini dibawah bayang risiko maut menghadang.

Tatang Rohadi, didampingi sekretarisnya Fikry Surya Pasha, selain menyayangkan insiden tersebut, berharap semoga peristiwa itu menjadi yang terakhir di Bumi Khagom Mufakat, di Lampung, bahkan di Tanah Air.

“Dengan segenap kerendahan hati, dan tanpa mengecilkan peran serta siapapun mulai dari tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda, aparat kecamatan dan aparat desa, aparat TNI/Polri lainnya dan juga tokoh warga yang proaktif meredam emosi massa, mencegah kerusakan fisik dan aksi anarkis pada saat hari H kejadian di lokasi, kami dari DPC Pejuang Bravo Lima Lampung Selatan, dengan ini mengusulkan kepada Kapolda Lampung Irjenpol Hadi Sugiyatno dan/atau melalui Kapolres Lamsel AKBP Zaky Alkazar Nasution untuk sekiranya dapat memberikan semacam piagam penghargaan pada Serda Irwan Riyanto dan Serda Nur Hidayat atas jasa, terutama atas keberanian serta insting tajam di TKP saat insiden,” ujar Tatang.

Baca Juga:  80% Sampah Pesisir Lampung Dari Daratan

Pria latar pengusaha, Ketua Dewan Pengurus Kabupaten Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Lamsel ini menegaskan, apapun itu jika sudah namanya anarkisme massa, maka akan berhadapan dengan penegakan hukum.

 570 kali dilihat

Tagged