Bupati DRA Apresiasi Pencanangan Zona Integritas Menuju WBK/ WBBM Kejari Muba

Bupati DRA Apresiasi Pencanangan Zona Integritas Menuju WBK/ WBBM Kejari Muba
MUSI BANYUASIN (MUBA)

“Saya mengajak semua pihak memberikan dukungan dan bersinergi dalam rangka meningkatkan kapasitas, akuntabilitas kinerja organisasi yang bersih dan bebas melalui peningkatan pelayanan publik yang cepat, terukur dan jelas sehingga bermuara pada peningkatan taraf hidup dan kesejahteraan masyarakat,”ujarnya.

Kepala Kejaksaan Negeri Musi Banyuasin Marcos Marudut Mangapul Simaremare, SH MHum menyampaikan, reformasi birokrasi merupakan salah satu langkah awal untuk mendukung program pemerintah.

“Dengan terus berinovasi dan perlunya komitmen bersama untuk mewujudkan WBK dan WBBM,” terangnya.

Lanjutnya, adapun tujuan pembangunan zona integritas ini agar terwujud wilayah yang bersih dari korupsi serta dapat meningkatkan kualitas pelayanan publik. “Dengan dilakukan pencanangan ini diharapkan dapat menambah semangat untuk sukses mendapatkan predikat WBK/WBBM,” tandasnya.

Loading