Bupati DRA Lantik Kepengurusan KTNA dan KPAD Muba periode 2021 – 2025

Bupati DRA Lantik Kepengurusan KTNA dan KPAD Muba periode 2021 - 2025
MUSI BANYUASIN (MUBA)

Sedangkan tujuan dilantiknya kepengurusan KPAD, mendukung dan meningkatkan efektivitas pengawasan penyelenggaraan pemenuhan hak anak di daerah Kabupaten Muba.

“Anggota KPAD Kabupaten Muba yang terpilih telah melewati tahapan seleksi sejak Oktober 2020 hingga Februari 2021, tahapan seleksi meliputi Seleksi administrasi, seleksi tertulis dan psikotes, selelsi wawancara dan uji publik, sehingga terpilihlah tujuh orang anggota KPAD Kabupaten Muba,”lapornya.

Adapun Ketua KTNA Muba Periode 2021 2025 kembali dijabat oleh Abusari SH. Sedangkan berdasarkan Keputusan Bupati Musi Banyuasin Nomor 156/KPTS-DPPPA 2021 tentang pembentukan Kepengurusan Komisi Perlindungan Anak Daerah (KPAD) Kabupaten Muba periode 2021-2025 yaitu, Ketua Soleman MPdI, Wakil Ketua Junaidi SH, Anggota Linda Usmayati SH, Salman MA, Candra Hasuka SH, Ennysya Yanti SH dan Sri Dahlia SE.

Baca Juga:  Muba Buka Penerimaan CPNS dan PPPK Formasi 2021

Turut hadir pada kesempatan tersebut Dandim 0401 Muba Letkol Arah Faris Kurniawan SST MT beserta istri, Ketua Pengadilan Negeri Sekayu Hendra Halomoan SH MH beserta istri, Perwakilan Kaplores Muba dan Kajari Muba, Ketua TP PKK Muba Hj Thia Yufada Dodi Reza, Sekda Muba Drs H Apriyadi MSi beserta Ketua DWP Muba, Ketua KTNA Provinsi Sumsel diwakili Sekretaris HJ Maryati Ridho, dan Ketua KPAD Sumsel diwakili Sekretaris Leo Fernandes.
Dilansir : Pemkab Muba
Penulis : Billy Irawan Noranza

Tagged