Deddy Lepas Penjelajah Nusantara

BANDAR LAMPUNG

Bandar Lampung (LV) – Deddy Amarullah Calon Wakil Walikota Bandar Lampung, memberikan cindera mata sekaligus pelepasan penjelajah nusantara asal Jakarta Selatan, Muhammad Maahir Abdullah (25) yang telah menjelajah 33 Provinsi dalam waktu 2 Tahun 7 Bulan menggunakan sepeda seorang diri, Kamis (5/11/2020).

Dalam acara yang digelar di Jalan Tanjung tersebut berlangsung santai dan dihadiri beberapa komunitas sepeda dan mahasiswa.

Deddy mengatakan ia sangat bangga bisa bertemu dengan pemuda penjelajah nusantara yang menggunakan sepeda seorang diri, semoga dalam melanjutkan perjalanan menuju provinsi selanjutnya (Banten) yang merupakan provinsi terakhir dikunjungi, diberikan kemudahan dan kelancaran.

Baca Juga:  Dandim 0410/KBL dan Walikota dampingi Satgas Covid 19 Laksanakan Rapid Tes Antigen Terhadap Pedagang Pasar Bambu Kuning

“Selamat melanjutkan perjalanan, semoga diberi kesehatan, kemudahan dan kelancaran, bila ada halangan di jalan jangan sungkan hubungi kami, dan semoga lain waktu bisa kembali berkunjung di Kota Bandar Lampung”, Ungkapnya

Sementara itu, Maahir mengungkapkan ia sangat berterima kasih atas sambutan dan jamuan nya, ia juga akan menuangkan semua perjalanannya selama ini ke dalam buku yang sedang ia tulis.

“Terima kasih atas sambutan dan jamuan selama ini, saya juga senang bisa menambah saudara di kota Bandar Lampung ini, saya pasti akan merindukan kebersamaan ini”, Ujar Maahir

Baca Juga:  Anton Kidal : AMIB Siap Perangi Money Politik

(Ang)

 2,121 kali dilihat