Dikdikbud Lampura sosialisasi Penjaminan mutu Paud

LAMPUNG UTARA

Lampung Utara, lampungvisual.(LV)
Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Lampung Utara mengadakan Sosialisasi Penjaminan Mutu PAUD di Aula SMA Bhayangkari, Selasa, (21/9/2021)

Kepala Bidang PAUD dan PNF, Yeni Sulistina selaku Penanggungjawab Kegiatan pada saat menyampaikan laporan mengatakan bahwa Kegiatan yang diikuti oleh 25 satuan PAUD sebagai sasarannya ini, dilaksanakan dengan tujuan memberikan pemahaman tentang pentingnya penjaminan mutu PAUD dan mendampingi satuan pendidikan dalam mengisi Instrumen Penilaian Prasyarat Akreditasi dalam aplikasi Sispena 3.1 serta pemenuhan data Dapodik.

Baca Juga:  Tim Komunitas Jum'at Berbagi Berikan Bantuan Kepada Mbah Binarjo

Sementara, Matsoleh selaku Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan menyampaikan bahwa Dari 395 lembaga PAUD yg ada di Lampung Utara, masih ada 150 satuan PAUD yg belum melaksanakan Penjaminan mutu atau lebih dikenal dengan Akreditasi. Untuk itu telah dilakukan beberapa upaya untuk meningkatkan mutu PAUD yang ada di Lampung Utara, salah satunya dengan melakukan berbagai tahap pemetaan mutu pendidikan yang dilaksanakan dibawah koordinasi dengan BP PAUD Dikmas Lampung. ” Karena melalui Pemetaan Mutu akan diketahui gambaran tentang mutu pendidikan satuan PAUD di Kabupaten Lampung Utara, ” kata dia.

Baca Juga:  Kadisdikbud Lampura tinjau Realisasi pembangunan Sekolah

Kegiatan Sosialisasi ini menghadirkan Narasumber Kepala Balai Pengembangan Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat Provinsi Lampung, Ibu Dr. Ulfa Maria, MPd dan Sekretaris Badan Akreditasi Nasional PAUD dan PNF Provinsi Lampung Bapak Moh. Idi Amin, SS, MPd, Dipl.

(Andrian Folta)

 300 kali dilihat