Eva-Deddy Sujud Syukur: “Alhamdulillah”

BANDAR LAMPUNGPROFIL & SOSOK

Alumnus SDN 1 Pengajaran Telukbetung Utara 1978-1984, SMPN 2 Telukbetung 1984-1987, SMA Petra Bandarlampung 1987-1990, S1 Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Wiraswasta Indonesia 2000-2004, dan Magister Ilmu Administrasi Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi YAPPANN 2010-2012 itu, juga ibu dari tiga anak.

Rahmat Hidayat, mendiang sulung, namanya ia abadikan nama majelis taklim diriannya 2009. Berikut, Rahmawati Herdian, kental warisi darah politik orangtuanya. Si bungsu, Aisyah Saina Putri.

Produk amalgamasi atau kawin campur dari pasangan Iskandar Zulkarnain asal Muara Enim, Sumatera Selatan, dan Dahniar sang ibu Minangkabau tulen, Eva pernah lompat pagar. Dari parpol berlogo mercy, daratkan pilihan politiknya di kandang banteng, 2011.

Sebelumnya, usai sang suami terpilih jadi Walikota Bandarlampung 2010-2015, meski tak lama, Eva pernah pula didaulat jadi Ketua Partai Demokrat Bandarlampung 2011-2016.

Legislator dua periode, Eva adalah anggota DPRD Lampung 2014-2019 lalu duduk di Komisi III, usai mendulang 19.818 suara meski ada di nomor urut 10 kala pencalegan.

Konferda DPD PDI Perjuangan Lampung 8 Maret 2015, Eva diamanati posisi sebagai Ketua Bidang Perempuan dan Anak DPD PDI Perjuangan Lampung 2015-2020.

Lanjut Baca Ke Halaman Berikutnya 

Loading