Forkom Mantap pedes Apresiasi Pemprov Lampung

PROV LAMPUNGTULANG BAWANG BARAT

Tulang Bawang Barat, Lampung Visual.com-Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Forum Komunikasi Mantan Aparatur Pemerintahan Desa (FORKOM-MANTAP PEDES) Provinsi Lampung, mengapresiasi kinerja Gubernur Lampung, Dr. Muhammad Ridho Ficardo. Karena telah berhasil memajukan daerah ini terutama pembangunan infrastruktur. Demikian diungkapkan, Ketua Umum DPP. Forkom Mantap pedes. Khoiri,S.Pd, MM menuturkan, infrastruktur adalah barometer pembangunan dan akan mempercepat laju perekonomian daerah.“Cerminan daerah terlihat maju, dapat dilihat keberhasilannya pembangunan infrastrukturnya,” ujarnya, Minggu (26/03/2017).

Menurut Khoiri, pembangunan infrastruktur menjadi program prioritas Gubernur Lampung Muhammad Ridho Ficardo bersama Wakil Gubernur Bachtiar Basri, sangatlah tempat. Hal ini dapat memacu pertumbuhan pembangunan khususnya pembangunan jalan dan jembatan daerah ini.” Saya selaku masinis forum mantan aparatur pemerintahan desa mengapresiasi kinerja Pemerintah Provinsi Lampung dalam memajukan daerah di 15 kabupaten/kota. Dan harapan kami hal ini dapat diteruskan agar percepatan pembangunan daerah ini semakin maju.” pungkasnya.

Baca Juga:  Hujan Deras Disertai Angin Kencang Terjang Rumah Warga

Khoiri menambahkan, infrastruktur jalan yang baik akan berdampak baik terhadap keamanan, mengingat semakin banyak jalan yang rusak akan semakin mempengaruhi tingkat keamanan di masyarakat.

Berkaitan pembangunan infrastruktur dan kondisi keamanan ketertiban di provinsi Lampung, akan mampu menarik investor untuk menanamkan modalnya ke daerah ini.

Kepercayaan dan penghargaan yang telah diamanatkan oleh masyarakat provinsi lampung, terbukti telah dijawab di lapangan dengan tindakan nyata oleh gubernur bersama SKPD nya.

Baca Juga:  Gubernur Arinal Ikuti Rapat secara Virtual Bersama Presiden Joko Widodo Bahas Adaptasi New Normal

Diketahui provinsi Lampung memiliki banyak kawasan pengembangan investasi pariwisata, misalnya di kecamatan Pagar Dewa kabupaten Tulang Bawang Barat, Mesuji dan Lampung Selatan. Jika potensi tersebut digali dan diberdayakan, maka akan mendorong pertumbuhan industri pariwisata di Lampung.

Terlebih jika Jalan Tol Trans Sumatera sudah beroperasi, pasti banyak investor yang datang dan berminat menanamkan modalnya. Semua itu akan terjawab dengan pesatnya pembangunan infrastruktur jalan, sehingga memperlancar iklim investasi.

Baca Juga:  Hadiri Silaknas ICMI, Gubernur Ridho Sambut Wapres Jusuf Kalla

Penulis             : Gati Susanto Kader Partai Perindo Tubaba

Foto                 : Agus/Deri

Editor               : JHONY EPENDY, S.COM.

 574 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.