Hi Saply Buka ‘Keran’ Silaturahmi Pada Wartawan

Hi Saply Buka 'Keran' Silaturahmi Pada Wartawan
MESUJI

Mesuji, (LV) –

Sebagai tokoh masyarakat Mesuji, Hi Saply TH mencoba membuka kran silaturahmi terhadap seluruh wartawan yang ada di Kabupaten Mesuji, Jumat, 7 Mei 2021.

Saply mengatakan, selama ini dirinya memang jarang dan tidak pernah melakukan pertemuan dengan sejumlah awak media, baik secara khusus maupun pribadi.

Terlebih pada masa pandemi Covid-19 yang sampai saat ini masih menjadi bencana global yang harus di benahi bersama.

Baca Juga:  Pemdes Buko Poso Bagikan BLT- DD Tahap I

Untuk itu ia berharap, hubungan harmonis dan silaturahmi bersama insan pers harus terus dilakukan.

“Ya, pertemuan ini sebagai pembuka. Kedepan harus bisa sering dilakukan. Minimal 1 bulan sekali, sekaligus Cofee Morning,” pintanya.

Terkait itu, sebagai bentuk kepedulian terhadap dampak covid-19. Ia menghimbau pada semua lapisan element masyarakat, untuk terus menerapkan protokol kesehatan dan mensosialisasikan 5 M. Memakai masker. Mencuci tangan. Menjaga jarak. Menjauhi kerumunan, serta Membatasi mobilisasi dan interaksi.

Baca Juga:  Ketua Kwarda Lampung Lantik Pengurus Gerakan Pramuka Mesuji

“Pokoknya kedepan kita harus bersama. Dan semoga Covid akan segera pulih,” harap Saply yang juga menjabat sebagai Bupati Mesuji, di Rumah Dinas nya, Desa Simpang Pematang, Mesuji-Lampung.

 365 kali dilihat

Tagged