IIB Darmajaya Bekali 133 Mahasiswa Sebelum Jalani PKPM Mandiri

IIB Darmajaya Bekali 133 Mahasiswa Sebelum Jalani PKPM Mandiri
HOME

PKPM Mandiri 2021, kata Toni, dilakukan di tempat tinggal ataupun daerahnya masing-masing. “Kepada seluruh peserta diwajibkan untuk mengikuti berbagai kegiatan PKPM dari awal hingga pelaporannya. Peserta akan mulai menjalani PKPM Mandiri mulai dari pelepasan pada 15 Februari 2021 hingga 15 Maret 2021,” ujarnya.

Seluruh peserta juga akan menggali permasalahan untuk dapat diselesaikan menjadi program di daerahnya masing-masing. “Setiap kegiatan peserta juga diwajibkan mengunggah dalam media sosialnya dan tidak diperkenankan untuk mengumpulkan masyarakat. Peserta juga diwajibkan untuk mematuhi protokol kesehatan,” tuturnya.
Salah satu pembicara, Hendra Kurniawan, S.Kom., M.T.I., mengatakan untuk pelaporan juga dilakukan sesuai format yang telah ada. “Setiap peserta dapat mengunduhnya di website pkpm.darmajaya.ac.id,” ucapnya.

 731 kali dilihat

Tagged