Kapolda Lampung Menghadiri acara Syukuran Personel Brimob Kompi 1

LAMPUNG UTARA

Lampung Utara, lampungvisual.com

Kapolda Lampung beserta Rombongan Forkopimda Kabupaten Lampung Utara menghadiri acara Syukuran Personel Brimob Kompi 1 Batalyon B Pelopor Polda Lampung yang dilaksanakan digedung alsintan Desa Kagungan Raya, kecamatan Abung Selatan. Rabu (28/02/18)

Dalam kegaitan itu juga hadir Plt. Bupati Lampura, Sri Widodo, Polres Lampura AKBP Eka Mulyana, Dandim 0412/LU Letkol RD Bachtiar, SIP, Kombespol Donyar Kusumadji SIK Waka Brimob , Ketua DPRD diwakili Wansori faksi Demokrat dan kepala desa, Tokoh masyarakat Dan Tokoh agama.

Dalam Sambutannya, Kapolda Lampung Irjend Pol, Suntana, menyampaikan bahwa pihaknya telah menetapkan Personel Brimob di empat Kabupaten diantaranya, Kabupaten  Tanggamus, kabupaten Lampung Utara, Kabupaten Tulang bawang, Kabupaten Mesuji dimana daerah tersebut merupakan daerah yang  rawan kasus pembegalan. Maka pihaknya melakukan langkah dengan cara meningkatkan keamanan untuk menciptakan situasi kondusif.

Baca Juga:  Apriyadi Minta Polres Segera Menangkap Pencuri Sepeda Motor Yang Hilang

“Untuk anggota Brimob, Kalian harus membuat perubahan positif Khususnya Lampung Utara dengan melakukan kegiatan yang lebih aktif demi mengurangi terjadinya curas dan curat dan curanmor,” harapnya.

Ia menambahkan keberadaan personilnya di Lampung Utara dalam menciptakan kondisi aman di wilayahnya. Khususnya provinsi Lampung, sehingga dapat meningkatkan investasi dalam rangka wujudkan kesejateraan masyarakat.

“Itulah kenapa kita menempatkan disini personil brimob, dalam menciptakan kondisi aman dan damai dimasyarakat. Kalau investasi masuk, maka akan menciptakan lapangan kerja. Sehingga perekonomian mereka akan meningkat, ” jelasnya.

Baca Juga:  Lima tahun DPO, Pelaku curas akhirnya dibekuk

Sementara itu, Bupati Lampung Utara Sri Widodo mengatakan acara ini merupakan syukuran penetapan Mako Brimob Polda Lampung kompi 1 Batalyon B Pelopor. Karena keberadaan para Personel Brimob sangat dinantikan oleh masyarakat Lampung Utara demi menciptakan situasi yang kondusif dan aman demi kemajuan daerah yang dicintai ini.

“Kami selaku Pemerintahan Daerah siap membantu dan mendukung sepenuhnya tugas dan kewajiban para personel Brimob. Dan tak lupa juga ucapan Terimakasih kepada Kapolres Lampung Utara karena terus memberikan inspirasi dan perubahan nyata untuk mengamankan kabupaten  Lampung Utara dengan memberikan kenyamanan dan kesejukan, mari kita ikuti dan mencontoh perilaku yang baik untuk membuat perubahan dan kemajuan Lampung Utara,” Ungkapnya. (Andria Folta)

 1,225 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.