Kepala Desa Banjar Negeri Berharap Menjaga Pembangunan Warga Ucapkan Terimakasih

Kepala Desa Banjar Negeri Berharap Menjaga Pembangunan Warga Ucapkan Terimakasih
LAMPUNG UTARALINTAS DESA

LVLampung Utara.
Warga Desa Banjar Negeri, yang berdomisili di Rk. Tiga (3) Wagiyem (53) mengucapkan terima kasih kepada pemerintah, kecamatan Muara Sungkai, kabupaten Lampung Utara, yang sudah membangun jalan lingkungan, yang menjadi sarana utama bagi Masyarakat setempat mengakut Hasil Panen.

“Saya merasa sangat senang jalan ini di bangun di pasang batu, kerena jalan ini walau buntu tapi ini adalah satu satunya jalan kami ke ladang, selain itu jalan ini juga yang kami lewati kalau mengakut hasil panen kami, kalau sudah di batu kayak seperti ini, kalau hujan kan gak becek lagi”. Ungkap Wagiyem Sabtu (17/04/2021).

Baca Juga:  Doni Irawan Resmi Kukuhkan Pengurus SMSI Lampung Utara

Kepala Desa Banjar Negeri Berharap Menjaga Pembangunan Warga Ucapkan Terimakasih

Terpisah Kepala Desa Banjar Negeri Eka Jaya Saputra, mengatakan pembangunan jalan tersebut merupakan bagian dari pelaksanaan penyaluran Dana (DD) dan sejulah pembagun di Desa yang ia pimpin kini sudah mulai dikerjakan seperti pembangunan peningkatan jalan onderlagh ke perladangan.

“Pelaksanaan kegiatan pembangunan yang sedang dilaksanakan berdasarkan hasil Musyawarah Tingkat Desa. Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dan masyarakat semuanya, bersatu bahu-membahu guna menyelesaikan program desa sehingga apa yang telah dilakukan bisa dimanfaatkan sebaik mungkin”.Tutur Kepala Desa.

Baca Juga:  Anggaran Pembangunan di Lampura Telan Anggaran 51 Miliar

Eka Jaya Saputra juga berharap kepada masyarakat khususnya warga Desa Banjar Negeri agar senantiasa bisa menjaga bangunan yang sudah terselesaikan, menurutnya apa yang telah di bangun pemerintah, menjadi kewajiban bersama menjaga dan merawatnya.

Penulis: Wandani (Wanda).

 673 kali dilihat

Tagged