Kunjungan Penuh Cinta, Pejuang Bravo Lima Rayakan Hari Ibu di Panti Tresna Werdha Natar

(Kabid Sospol DPD PBL Lampung, Lesty Putri Utami (kelima kiri), penanggung jawab kegiatan donasi kemanusiaan di Panti Sosial Lanjut Usia (PSLU) Tresna Werdha Bhakti Yuswa, Jl Sitara 1490, Muara Putih, Natar, Lampung Selatan, dihelat Minggu (27/12/2020). | PBL)
BANDAR LAMPUNGPROFIL & SOSOK

Lampungvisual.com, Bandar Lampung,
Organisasi sosial kemasyarakatan besutan (kini) Menko Kemaritiman dan Investasi (Marves), Luhut Binsar Panjaitan, Pejuang Bravo Lima (PBL), akan kembali menghelat kegiatan donasi kemanusiaan bakti sosial jelang tutup tahun pandemi ini, pada Minggu (27/12/2020).

Perhelatan tematik jajaran pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PBL Provinsi Lampung, yang digawangi mayoritas pengurus hawa tergabung PBL Ladies, terencana per awal bulan.

Usut punya usut, niat mereka mulia. Terungkap, donasi kali ini, mereka taja sekaligus mengaktualisasikan pesan kaum perempuan dan ibu sebagai penggerak sosial, sesuai tema raya Peringatan Hari Ibu ke-92 Tahun 2020, Perempuan Berdaya Indonesia Maju, jatuh pada Selasa, 22 Desember lalu.

Membiduk tajuk “Kunjungan Penuh Cinta”, telunjuk panitia mengarahkan acara inti unjuk peduli dan berbagi kebahagiaan tersebut ke Panti Sosial Lanjut Usia (PSLU) Tresna Werdha Bhakti Yuswa, Jl Sitara 1490, Desa Muara Putih, Natar, Lampung Selatan.

Penanggung jawab kegiatan, Ketua Bidang Sosial Politik (Kabid Sospol) DPD PBL Lampung Lesty Putri Utami, melalui keterangan persnya di Kota Bandarlampung, Sabtu (26/12/2020) mengatakan, donasi kemanusiaan di panti jompo dirian tahun 1980 itu akan dimulai 9.30 pagi Waktu Indonesia Barat, dibawah pandu ketat protokol kesehatan cegah kendali COVID-19.

Lesty Putri Utami menerangkan, donasi juga wujud kesertaan ormas pimpinan ketua umum yang juga mantan Menteri Agama Fachrul Razi tersebut, dalam turut mematri toleransi sosial dan membumikan solidaritas kemanusiaan berdasarkan nilai-nilai Pancasila.

Selain pula, imbuh lulusan S1 FH Unila dan Magister Kenotariatan Universitas Diponegoro ini, menjalankan amanat Pasal 27; Pasal 27 ayat 3; Pasal 28 C; Pasal 28 I ayat 1 Batang Tubuh UUD 1945; Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-undang (Perppu) 2/2017 tentang Ormas, UU 13/1998 tentang Kesejahteraan Lanjut Usia, UU 39/1999 tentang Hak Asasi Manusia, dan UU 11/2009 tentang Kesejahteraan Sosial.

Berikut, Peraturan Pemerintah (PP) 43/2004 tentang Upaya Peningkatan Kesejahteraan Sosial Lanjut Usia, PP 39/2012 tentang Penyelenggaraan Kesejahteraan Sosial, Pasal 1 ayat 11 Permensos 5/2018 tentang Standar Nasional Rehabilitasi Sosial Lanjut Usia, Anggaran Dasar PBL, dan Program Kerja DPD PBL Lampung.

Menurut Putri, pehobi traveling ini karib disapa, kegiatan itu multipesan. “Kami jadikan bagian elan Peringatan Hari Ibu Tahun 2020, kita ketahui ini tahun sulit bagi kita termasuk kaum perempuan dan para ibu,” ujar ibu tiga anak itu.

Legislator dapil Lampung Selatan, anggota Komisi V DPRD Lampung itu mengamini harapan gemilang Menteri PPPA (Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak) I Gusti Ayu Bintang Darmawati Puspayoga, agar melalui PHI 2020, kaum perempuan Indonesia sadar betapa berharga dirinya.

Baca Juga:  Buka Bersama Dan Rapat Rutin Ganas Annar MUI Kota Bandar Lampung

“Sebagai penggerak, pejuang, benteng keluarga. Utamanya karena tak pernah berhenti merawat perjuangan para perempuan Indonesia di masa lalu, dalam gerak sekecil apapun, yang berarti melebihi apapun. Itu kenapa meski dunia tengah krisis, tak kurangi niat kami hadirkan kunjungan penuh cinta ini,” ujar Putri mengutip Bintang, menerangkan latar mereka datang.

“Ini bagian tanda kasih dan kepedulian kami. Ngewongke. Kita tahu kelompok lansia apalagi dari kelompok rentan akses atau terlantar, tanggung jawab negara. Bukan berarti sesama anak bangsa kita cuek bebek. Selain tentu keluarga inti mereka, mohon izin kami hadir disini ulurkan cinta agar mereka tak merasa terabaikan,” imbuh Putri.

Dalam catatan PBL Lampung, meski diketahui rerata angka harapan hidup (AHH), jumlah tahun yang diharapkan untuk hidup berdasar rata-rata statistik yang minimal tergantung faktor gaya hidup, akses faskes, status ekonomi, di Lampung juga terus naik apalagi tahun ini mahapuncak bonus demografi, tapi data dan fakta digebuk pagebluk bikin kemiskinan termasuk lansia juga naik.

Data WHO, AHH Indonesia 2016 yakni 60,4 tahun/pria, wanita 63 tahun. Data BPS, naik jadi 69,16 tahun/pria, wanita 73,06 tahun (2017), naik lagi jadi 73,03 tahun/pria, wanita 76,65 tahun di 2018. AHH Lampung sendiri 2017 tercatat rerata 70,08 tahun, tertinggi di Metro (72,98) dan Bandarlampung (71,61).

Politisi milenial hijabers PDI (Partai Demokrasi Indonesia) Perjuangan, pengampu moto “seindah-indahnya hidup adalah memberi manfaat” itu, mengapresiasi setinggi-tingginya, dan berterima kasih setulus-tulusnya, atas seluruh partisipasi para donatur, baik pengurus DPD, dewan penasihat, mitra kerja dan jejaring Pejuang Bravo Lima Lampung demi suksesnya donasi.

“Kami doakan, semoga amal ibadah bapak ibu diganjar pahala berlipat ganda, semakin dibuka lebar pintu rezekinya oleh Allah SWT. Salam Solidaritas, Salam Pejuang Bravo Lima!” kunci Putri, mewakili Ketua DPD PBL Lampung, Ary Meizari Alfian.

Ketua pelaksana, Theresia Nila Alfiana atau Cia, menambahkan, baksos kali ini pihaknya akan menyalurkan paket sembako, MCK kit, alat pelindung diri, santunan tali asih, baju layak pakai dan bingkisan khusus (hampers).

Anggota Bidang Sosial Politik DPD PBL Lampung ini merinci, paket hampers nantinya berisikan selimut donasi Putri, handuk kecil, pampers manula, susu, roti gabin, tisu, minyak angin, masker, multivitamin, dan penyanitasi tangan.

“Masing-masing senilai Rp150 ribu,” ujar sarjana ekonomi Unila ini, yang juga berdonasi paket hampers, seraya menginfokan belum termasuk donasi lain yang masih masuk hingga Sabtu.

Diantaranya, sejumlah Mushaf Quran donasi Sekretaris DPD PBL Lampung Muhammad Reza Berawi, 120 paket nasi kotak siap santap donasi kabid pengembangan usaha Junaedi.

Baca Juga:  Operasi Microsleep Hutama Karya Turunkan Angka Kecelakaan

Lalu, 30 paket nasi kotak/Muhammad Ajie Munawwar, seribu multivitamin/Desi Yana Febiyolla, dan nasi kebuli/Muhammad Fitri Aliansyah, ketiganya pengurus bidang sospol. Serta, 100 paket roti/Dian Pustika, air mineral/Novia, dan buah-buahan/Dhea Aldera.

“Juga donasi uang tunai dari segenap pengurus dan jejaring PBL Lampung, yang terkumpul melalui Rekening BRI 009801002468568 atas nama DPD Pejuang Bravo Lima Lampung, hingga 24 Desember 2020,” pungkas Cia.

Informasi terhimpun, membersamai Ary, Putri, dan yang tersebut di atas, turut berdonasi, Wakil Ketua DPD PBL Lampung, Yanuar Irawan yang juga Ketua Komisi V DPRD Lampung.

Kemudian, wakil bendahara III Edya Sari Oktiana, kabid organisasi dan kaderisasi Solihin dan anggotanya, Harry Sukoco yang juga Sekretaris Barikade Gus Dur Lampung, wakabid ekonomi Frans Heridian dan pengurus bidang, Andy Ananda Prabowo, owner “Gudang Game” Feby Eki Prasetyo.

Selanjutnya, wakabid sospol yang juga Korda III Lampung Utara-Way Kanan, I Gede Budi Artana, pengurus bidang luar negeri yang juga musisi dr Aldo Aprizo, dan Kabid Perempuan DPD PBL Lampung Caroline. Plus, Tatang Rohadi dan Fikry Surya Pasha, duet ketua dan sekretaris DPC PBL Lampung Selatan.

Seturut, dari mitra donatur individu, Febri Dimas, Febrie Adhi Pamungkas, Iriyanto, Ridho, Rocky Suwarno. Satu donasi, tertera dari ‘hamba Allah’. Plus, donasi sejumlah mitra jejaring PBL Lampung, atau milik pribadi pengurus, dan rerata berbasis di Bandarlampung.

Per abjad, yakni Toko Kue “Bakulan Kue”, D’Penyetz Resto Pahoman, UKM Kuliner “Dapur Female” Tanjungsenang milik pengurus bidang ekonomi PBL Lampung Dian Pustika Syarifuddin, dan RM Ayam Bakar “Gembul” Kupangteba.

Berikut, Kantor Notaris Endang Aprilia, Gultik.in Resto Enggal, Harian Pilar Grup milik Mico Periyandho/kabid media dan informasi, “Kebab Bang Aji” Cabang Palembang-Pekanbaru, RM Minang Indah Grup milik Junaedi/kabid pengembangan usaha, serta Patuna Tour & Travel Cabang Lampung, milik Mohammad Irfandi Romas, selain salah satu Wakil Bendahara PWNU Lampung juga Wakil Bendahara IV DPD PBL Lampung.

Serta, Toko Mas “Persia” Bambu Kuning Plaza, Toko Alkes “Saburai Medika” Pahoman milik Ismuliadi Zakaria/pengurus bidang keagamaan, dan Toko Oleh-Oleh “Warung Mantan” Sukarame milik Anthon Ferdiansyah, Kabid Hukum DPD PBL Lampung.

Lainnya, PB Subaru dan Cafe “Kopi Atlit” Susunanbaru milik Bejo Waluyo/pengurus bidang pengembangan usaha, serta Yayasan Alfian Husin pimpinan Dr Andi Desfiandi, Ketua DPP PBL Bidang Ekonomi.

Berdonasi pula, mantan Ketua Dewan Penasihat DPD Bravo Lima Lampung, kini selain kompatriot Andi di unsur dewan penasihat DPD PBL Lampung, juga anggota DPD/MPR dapil Lampung, Bustami Zainudin.

Baca Juga:  Hari Ini, Advokat Lima Keturunan Bandar Dewa Upload Data Gugatan Via e-Court

Diketahui, PSLU Tresna Werdha Bhakti Yuswa adalah Unit Pelaksana Teknis Daerah Dinas Sosial (Dinsos) Provinsi Lampung usai otonomisasi daerah.

Di situ, sedikitnya 40 kelayan –sebutan khusus bagi wanita lanjut usia/lansia– yang ada merupakan rujukan terakhir pelayanan lansia, usai pelayanan pertama dan utama dalam keluarga.

Mencegah keterlantaran, di panti ini Dinsos Lampung mengampu layanan luar panti sistem Day Care Service bagi lansia dalam keluarga, dengan visitasi rutin per dwipekan ke panti ini untuk mengikuti cek medik, senam bersama, ceramah agama, dan hiburan.

Ada pula, layanan sistem Home Care, langsung dari rumah ke rumah lansia kurang mampu, untuk diberi bantuan bahan pangan dan cek kesehatan.

Alumnus Jurusan Sosiologi FISIP Unila, Novirina Selly, pernah memotret peran penting panti dalam riset skripsinya, Peranan Panti Sosial Tresna Werdha Dalam Penanganan Lanjut Usia Terlantar (Studi Pada UPTD Pelayanan Lanjut Usia Panti Sosial Tresna Werdha Bhakti Yuswa Natar, Kabupaten Lampung Selatan), 2014.

Pada 2017, panti viral usai dikunjungi oleh Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) BKKBN Dr Retna Surya Chandra bersama pengurus DWP BKKBN Provinsi se-Indonesia, 14 Juli, bagian rangkaian Peringatan Hari Keluarga Nasional XXIV dipusatkan di Lampung.

Pada 2018, giliran Ikatan Wanita Bank Rakyat Indonesia (IWABRI) Kanwil Bandarlampung, dipimpin ketuanya saat itu Dr Ika Tinodungan, bertandang 24 April. Wadah istri pegawai bank pelat merah itu baksos rayakan HUT-nya, serentak pula di 18 Kanwil lainnya.

Terakhir pada 29 Mei 2020 lalu dalam rangka Hari Lansia Nasional, Pemprov Lampung dipimpin Wagub Chusnunia, membagikan bansos pada 150 lansia warga panti, masing-masing 75 paket bagi lansia dalam dan luar panti.

Dan pada hari ini, hari Minggu terakhir di bulan terakhir dan di akhir tahun ini, tahun getir tersandera sembilan bulan terkungkung pandemi, di tengah gahar cekam situasi kahar, partisipasi penuh cinta sembahan Pejuang Bravo Lima, akan turut beberapa jam menyelimuti, sebagaimana tulusnya kasih ibu.

Tak terhingga, sepanjang masa. Hanya memberi, tak harap kembali. Bagai sang surya, menyinari dunia. [red/rls/Muzzamil]

 550 kali dilihat

Tagged