Olah TKP Kecelakaan, AKP Suhardo: Satu Luka Berat

Olah TKP Kecelakaan, AKP Suhardo: Satu Luka Berat
TULANG BAWANG

Tulang Bawang, (LV)
Unit Gakkum Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Tulang Bawang melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) peristiwa kecelakaan lalu lintas antara sepeda motor Yamaha Mio Soul dengan Yamaha Jupiter MX.

Kecelakaan lalu lintas tersebut terjadi hari Kamis (13/01/2022), pukul 11.00 WIB, di Jalan Ethanol, Kampung Warga Makmur Jaya, Kecamatan Banjar Agung, Kabupaten Tulang Bawang.

“Kemarin siang petugas kami melakukan olah TKP peristiwa kecelakaan lalu lintas antara sepeda motor Yamaha Mio Soul dengan Yamaha Jupiter MX yang terjadi di Jalan Ethanol, Kampung Warga Makmur Jaya,” kata Kasat Lantas, AKP Suhardo, SH, mewakili Kapolres Tulang Bawang, AKBP Hujra Soumena, SIK, MH, Jumat (14/01/2022).

Baca Juga:  Sempat Ramai di Dunia Maya, Pelaku Penodongan Dengan Senjata Air Soft Gun di Jalan Ethanol Ditangkap Polisi

Akibat kecelakaan ini, lanjut AKP Suhardo, pengendara sepeda motor Yamaha Mio Soul, BE 7478 SH, berinisial EW (67), berprofesi swasta, warga Kampung Dwi Warga Tunggal Jaya, Kecamatan Banjar Agung, mengalami luka berat (LB) dan langsung dibawa ke Rumah Sakit (RS) Mutiara Bunda.

Sedangkan, pengendara sepeda motor Yamaha Jupiter MX, F 2384 LD, berinisial JT (20), warga Tiyuh Pagar Buana, Kecamatan Way Kenanga, Kabupaten Tulang Bawang Barat, mengalami luka ringan (LR).

Kasat menjelaskan, kronologi kecelakaan lalu lintas ini bermula saat sepeda motor Yamaha Mio Soul melaju dari arah Unit 2 menuju ke Kampung Warga Indah Jaya, sesampainya di TKP sepeda motor tersebut tiba-tiba berputar arah sehingga tertabrak oleh sepeda motor Yamaha Jupiter MX yang melaju dari arah berlawanan.

Baca Juga:  Bawa Narkotika di Unit 2, Pemuda Pengangguran Ditangkap Polisi

“TKP merupakan jalan lurus beraspal halus, tidak ada marka jalan, dan cuaca cerah siang hari. Akibat kecelakaan lalu lintas ini kerugian material ditaksir Rp 1 juta,” jelas AKP Suhardo.

Dua unit kendaraan sepeda motor yang terlibat dalam kecelakaan lalu lintas di Jalan Ethanol, Kampung Warga Makmur Jaya, saat ini sudah berada ke kantor Unit Gakkum Sat Lantas Polres Tulang Bawang. (*)

 330 kali dilihat

Tagged