Pasca Ujian Semester MIS Amanah 1 Bujung Sari Marga Rencana Gelar Sanlat

TULANG BAWANG BARAT

LAMPUNGVISUAL.COM-Dalam rangka mencetak generasi muda yang berkwalitas dan memiliki wawasan kebangsaan yang luas, pasca Ujian Akhir Semester Genap Madrasah Ibtidaiyah MIS Amanah 1 Bujung Sari Marga kecamatan Pagar Dewa kabupaten Tulang Bawang Barat, direncanakan akan menggelar Pesantren Kilat.

Pelaksanaan Ujian Akhir Semeter Ganap Tahun Pelajaran 2016 / 2017 di laksanakan mulai hari ini, Senin ( 29-05-17) dan akan berakrir  pada tanggal 6 Juni  2017.

Materi Sanlat nantinya para santri akan dibekali berbagai ilmu pengetahuan, baik pengetahuan umum, agama termasuk pengetahuan seputar Ramadhan 1438 H.  Demikian disampaikan salah satu guru di MIS Amanah 1 Bujung Sari Marga, Imam Asrofi, SE,Sy., ME, kepada lampungvisual.com, Senin (29-05-2017).

Masih menurut pria ramah ini, bulan Ramadhan merupakan bulan yang penuh berkah, hampir di setiap masjid, mushala termasuk di setiap sekolah mengisi kegiatan religiusnya pada bulan ini. Kegiatan Religius tersebut biasa disebut Sanlat atau Pesantren Kilat.

Baca Juga:  TNI - POLRI Gelar Doa Bersama

“Para siswa Madrasah Ibtidaiyah Amanah 1 Bujung Sari Marga selain memiliki bekal ilmu pengetahuan formal diharapkan, juga dapat memahami ilmu pengetahuan agama sehingga nantinya mereka bisa berguna bagi dirinya, orang tuanya, bangsa dan agamanya” ujarnya.

Pesantren Kilat atau Sanlat, lanjut jebolan S2 ekonomi syari’ah ini, nantinya akan di isi dengan berbagai kegiatan. Salah satu kegiatan yang digelar yaitu baca Al-Qur’an, hafalan surat-surat pendek, praktek shalat, puisi islami, dan pidato.

Kegiatan yang digelar selama dua hari ini tentunya diharapkan mampu memberikan kesan-kesan tersendiri bagi para santri, sehingga mereka dapat menjalankan ibadah ramadhan dengan baik.

Baca Juga:  Wakili Gubernur, Sekdaprov Lampung Hantarkan Pj. Bupati Tubaba

Sementara Ketua DPW Forkompdes provinsi Lampung H.Koiri, S.Pd, MM, mengapresiasi kegiata yang digelar di madrasah tersebut. Karena menurut dia, dengan rutinitas seperti ini, akan mampu mengenalkan ajaran islam lebih luas kepada anak-anak, khususnya buat siswa-siswi Madrasah Amanah 1 Bujung sari Marga.

“Karena mereka semua itu di titipkan orang tuanya ke sekolah untuk dibina supaya bisa menjadi insan yang berakhlakul karimah. Maka saya sangat mengapresiasi kegiatan tersebut” ujarnya.

Dari kegiatan tersebut diharapkan mampu mencetak dan memformat para siswa-siswi bisa menjadi anak yang shaleh/shalehah dan berbakti kepada orang tuanya. Dan harapan kedepannya kabupaten Tulang Bawang Barat bisa menjadi kota santri yang memiliki wawasan luas.

Baca Juga:  Tawa lepas Wanita Cantik di Islamik center Tubaba

Sehingga kabupaten Tulang Bawang Barat lebih maju karena masyarakatnya kreatif dan inovatif dibawah komando Bupati pilihan rakyat Umar Ahmad, SP dan Fauzi Hasan, SE, MM, dan kedepan Tubaba benar-benar Terdepan Optimis dan Pasti Mjau (TOP).(ADV/GB).

 1,490 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.