Satpol PP Muba bersama TNI dan Polri Tinjau Pos PAM Ketupat Musi 2021

Satpol PP Muba bersama TNI dan Polri Tinjau Pos PAM Ketupat Musi 2021
MUSI BANYUASIN (MUBA)

Muba, Lampungvisual.com –

Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Musi Banyuasin, Haryadi SE MSi memimpin langsung giat Monitoring pelaksanaan Operasi Ketupat Musi 2021 yang berlokasi di Pos PAM Ketupat Musi Kecamatan Lais bekerja sama dengan Polres, Kodim, dan Dishub. Kegiatan ini turut dihadiri oleh Kasi Hubungan Antar Lembaga Arafik SH, ASN Jabatan Fungsional, serta Personil Pengamanan Satuan Polisi Pamong Praja. Operasi Ketupat, Kamis (06/05).

Operasi Ketupat Musi 2021 didasari oleh instruksi Presiden, serta Surat Edaran Kepala Satgas Penanganan Covid-19 No. 13 Tahun 2021 tentang Peniadaan Mudik pada Bulan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri Tahun 1442 Hijriyah selama 6 – 17 Mei 2021.

Baca Juga:  71 Personil Polres Muba Berprestasi Dapat Penghargaan

Kegiatan ini bertujuan untuk menghimbau pemudik agar mengindahkan instruksi pemerintah terhadap larangan mudik, sehingga pemudik yang bersikeras untuk mudik diinstruksikan putar balik, bagi pengendara yang tidak memakai masker juga dihimbau agar memakai masker dan mematuhi protokol kesehatan demi keselamatan bersama.

“Kami mengerti kita semua rindu terhadap sanak saudara terutama saat lebaran nanti. Namun yang terpenting dan utama untuk saat ini adalah keselamatan bersama dari penyebaran covid 19 dengan tidak mudik ke kampung halaman dan mematuhi instruksi pemerintah, serta sebaiknya juga kita isi Ramadhan ini dengan ikhtiar semoga pandemi covid 19 ini cepat berakhir”, Ungkap Kasat Pol PP Haryadi SE MSi.

Baca Juga:  Sisihkan 97 Peserta se-Sumsel, Muba Raih Stand Terbaik III Sriwijaya Expo 2021

Dilansir : Humas Satpol PP Muba
Penulis : Billy Irawan Noranza

 624 kali dilihat

Tagged