Sebulan Jalani PKPM dan KP Mandiri, ini Kesan Mahasiswa IIB Darmajaya

PENDIDIKAN

BANDARLAMPUNG –
Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya menarik dan menutup pelaksanaan Praktik Kerja Pengabdian Masyarakat (PKPM) dan Kerja Praktik (KP) Mandiri 2021, Kamis (16/9/2021).

Sebanyak 622 mahasiswa yang tersebar dari Prodi Manajemen, Akuntansi, Teknik Informatika, Sistem Informasi, dan Sistem Komputer selesai menjalani PKPM dan KP Mandiri 2021 selama sebulan. Penarikan dan penutupan langsung dilakukan Rektor IIB Darmajaya, Dr. (Can) Ir. H. Firmansyah Y. Alfian., M.B.A., M.Sc., melalui ruang pertemuan zoom.

Ketua Panitia PKPM dan KP Mandiri 2021, Toni Nurhadianto, S.E., M.Sc., mengatakan hari ini sebanyak 622 mahasiswa telah selesai menjalani PKPM dan KP Mandiri yang berjalan dengan lancar. “Semoga kesempatan yang didapatkan dalam mengabdikan diri di masyarakat maupun tempat instansi dapat terus berjalan dengan baik selepas kegiatan ini,” ungkapnya.

Menurut dia, PKPM dan KP Mandiri digelar di kediaman tempat tinggal masing-masing akibat pandemi Covid-19 yang melanda negeri. “Alhamdulillah mahasiswa dapat membantu masyarakat dan UMKM setempat dengan sesuai tema PKPM yakni Lampung Economic Recovery Melalui Optimalisasi Digital Smart Solution Darmajaya dan KP yang mengusung tema Meningkatkan Produktivitas Kerja di Era New Normal,” ungkapnya.
Sementara, Rektor IIB Darmajaya, Dr. (Can) Ir. H. Firmansyah Y. Alfian., M.B.A., M.Sc., mengatakan mahasiswa IIB Darmajaya berhasil menjawab tantangan di tengah pandemi dengan mengabdi ke masyarakat. “Dengan selesainya PKPM dan KP Mandiri 2021 juga tetap dapat berkontribusi positif kepada masyarakat. Saya mengucapkan selamat kembali,” ucapnya.

Baca Juga:  Mahasiswi Darmajaya Raih Runner Up 4 Muli Provinsi Lampung 2019

Firmansyah menuturkan kegiatan PKPM dan KP Mandiri 2021 juga menjadi pengalaman berharga bagi mahasiswa. “Jadikan catatan untuk melangkah dan bermanfaat kepada masyarakat. Setelah kembali segera buat laporan dan melanjutkan perkuliahan yang insya Allah akan dilakukan secara hybrid terbatas,” tuturnya.

Rektor menerangkan pertemuan tatap muka (PTM) terbatas ini juga dengan izin dari orangtua mahasiswa. “Bila mendapat izin maka mahasiswa dapat mengikuti PTM tersebut dan bila tidak dapat melakukan pertemuan kuliah secara daring,” ujarnya.

Baca Juga:  Kafilah IIB Darmajaya Siap Berkompetisi di MTQ Mahasiswa Nasional

Dalam kesempatan yang sama, Wakil Rektor 1 RZ Abdul Aziz, S.T., M.T., Ph.D., mengatakan pekerjaan Anda (mahasiswa) belum tuntas dan belum selesai. Secepatnya untuk selesaikan laporan dan untuk DPL juga dapat membimbing dalam penyelesaian laporannya.
“Anda adalah yang menjadi pemegang tonggak kepemimpinan di Indonesia. Berharap bahwa adik-adik semua bisa belajar sungguh-sungguh dan menciptakan sesuatu yang baik dengan pengalaman PKPM dan KP Mandiri 2021,” ungkapnya.

Hal senada disampaikan Kepala Pengabdian Masyarakat IIB Darmajaya, Hendra Kurniawan, S.Kom., M.T.I.. Dia mengatakan pelaksanaan PKPM dan KP Mandiri berjalan dengan baik. “Alhamdulillah tidak ada halangan hingga selesainya pelaksanaan PKPM dan KP Mandiri 2021 yang digelar 16 Agustus–16 September 2021,” ungkapnya.

Masih kata dia, mahasiswa selanjutnya akan melakukan penyusunan laporan yang akan disesuaikan. “Kami akan membagikan tautan google form yang dapat diakses untuk pelaporan PKPM dan KP Mandiri 2021,” tuturnya.

Baca Juga:  Universitas Muhammadiyah Kotabumi bebaskan biaya SPP untuk 4 Prodi

Terpisah, salah satu perwakilan mahasiswa, Aqshal Ilham Patulloh menuturkan bahwa PKPM Mandiri 2021 memberikan kesan dan pengalaman banyak baginya. “Alhamdulilah saya dapat banyak hal dengan bersosialisasi dengan masyarakat di Desa Katibung, Lampung Selatan. Kita dapat menjadikan masyarakat hidup produktif,” ungkapnya.

Aqshal–biasa dia disapa–menerangkan selama menjalani PKPM juga banyak mendapatkan bimbingan dari DPL untuk menjalankan program di masyarakat. “Semoga kedepannya PKPM dan KP menjadi lebih baik lagi,” tuturnya. (**)

 286 kali dilihat