Sekda Muba Buka Musrenbangcam TA 2021 di Lalan

MUSI BANYUASIN (MUBA)

“Dan menyepakati pengelompokan kegiatan prioritas pembangunan di wilayah kecamatan berdasarkan tugas dan fungsi Perangkat Daerah kabupaten/kota,” tutur Iskandar.

Iskandar memaparkan kegiatan konstruksi di Kecamatan Lalan pada tahun anggaran 2021 ada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Muba. Cakupannya rehabilitasi sedang/berat ruang kelas SDN Mandala Sari, dan SMPN 1 Lalan di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Muba.

Pada Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman diantaranya Peningkatan jalan Rt. 12 Dusun 5 Desa Mulya Agung dengan cor beton, peningkatan jalan Dusun IV Desa Tri Mulya dengan cor beton, pembangunan jalan setapak di lorong Pondok Pesantren Roudhatul Munta’alimin Desa Bandar Agung, jalan setapak di Rt. 9 dan Rt. 16 Desa Mulya Jaya, jalan setapak Dusun 2 Rt. 029 Desa Sri Gading, jalan setapak Rt. 006 Rw. 002 Desa Bandar Agung, dan pembangunan jalan setapak Dusun 4 Rt. 010 Desa Mulya Agung.

Baca Juga:  HD : Gelar Adat, Bentuk Pelestarian Kebudayaan Daerah

“Selain itu ada pembangunan Stadion Mini Sepak Bola Kecamatan Lalan yang ada dalam kegiatan Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Muba. Secara keseluruhan kegiatan konstruksi termasuk jalan di Kecamatan Lalan dianggarkan senilai Rp. 44.781.168.000,” paparnya

Kepala Dinas PUPR Muba H Herman Mayori ST MT menambahkan untuk kegiatan pembangunan infrastruktur jalan di Kecamatan Lalan di antaranya Peningkatan Ruas Jalan dari Desa Sukajadi – Kantor Camat Kecamatan Lalan, pembangunan Jalan Dari Desa Suka Makmur – Bumi Agung – Agung Jaya – Mandala Sari – Sri Gading – Bandar Agung – Sukajadi – Mulya Jaya – Sri Karang Rejo – Tri Mulya Agung – Mulya Agung – Perumpung Raya – Karang Rejo tergabung dalam Program TMMD TA 2021, dan peningkatan Jalan dari Desa Sari Agung RT 01 Ujung menuju Desa Suka Jadi RT 18 dengan beton pada kegiatan di Dinas PU PR.

Baca Juga:  Akan Gugat PT MEP, LSM Gabungan Trisula Rencanakan Aksi Damai

” Program TMMD di Kecamatan Lalan berdasarkan laporan dari Dandim 0401 Muba total anggaran sebesar 15 Miliar. Diperuntukkan pembangunan jalan sepanjang 27,9 km, Pembangunan 2 Jembatan Komposit dan 4 Box Culvert” tambahnya.
Dilansir : Pemkab Muba
Penulis : Billy Irawan Noranza

 826 kali dilihat

Tagged