Sembari Berbagi Takjil, Kapolres Lamteng Berpesan Utamakan Keselamatan

LAMPUNG TENGAH

LAMPUNG VISUAL.COM-Kapolres Lampung Tengah AKBP Purwanto Puji Sutan.S.Ik.MH dan Pejabat Utama serta Ibu-Ibu Bhayangkari Polres Lampung Tengah melaksanakan kegiatan berbagi takjil yang terpusat di Tugu Pepadun Gunung Sugih Lampung Tengah senin (5/6/17) pukul 16:30 wib.

Kegiatan berbagi takjil merupakan program Kapolres Lampung Tengah yang bertujuan untuk saling membantu sesama manusia khususnya umat muslim yang sedang melaksanakan ibadah puasa.

“Kegiatan ini adalah bentyk kepedulian kepada pengendara  yang sedang berada diperjalanan dan tidak sempat berbuka puasa dirumah agar setelah waktunya berbuka dapat menikmati takjil tersebut,” jelas Kapolres Lamteng.

Baca Juga:  Kaidah Jurnalisme diterapkan, 50 Personil Lamteng Mendapatkan Pembekalan Cara Bermedsos

Lanjut Kapolres, Kegiatan berbagi takjil tersebut dibagikan kepada warga sekitar dan pengendara kendaraan roda dua maupun roda empat sembari berpesan kepada pengguna jalan raya.

“Kami berharap kegiatan ini bisa di terima masyarakat di bulan yang penuh berkah dan saya menghimbau agar tetap berhati hati serta mematuhi peraturan dan rambu rambu lintas agar selamat sampai dirumah,” pesan AKBP.Purwanto Puji Sutan.S.IK.MH.

Penulis : Iswan Rudi
Editor  : Gati susanto

 1,112 kali dilihat

2 thoughts on “Sembari Berbagi Takjil, Kapolres Lamteng Berpesan Utamakan Keselamatan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.