Serba-Serbi HUT ke-75 Kemerdekaan (bagian 8)

(BIKIN GEMAS -Penampilan gagah Menteri BUMN Erick Thohir berbusana adat Tapis Lampung pada momentum upacara kenegaraan pengibaran bendera merah putih peringatan HUT ke-75 RI, Senin (17/8/2020), di Istana Merdeka, Jakarta. | Istimewa)
PROFIL & SOSOK

BANDARLAMPUNG-
Pesona indah bikin takjub dan bangga jadi bagian anak bangsa besar bernama Indonesia hari kembali menyeruak mayapada.

(Pengingat, saat Presiden Jokowi mengucapkan selamat pada istri mantan Menhan Ryamizard Ryacudu, Nora Tristyana, salah satu dari tiga pemakai kostum busana adat terbaik, pada upacara kenegaraan pengibaran bendera merah putih peringatan HUT ke-74 RI, di Istana Merdeka, Jakarta, 17 Agustus 2019. | BPMI Setpres RI)

Perayaan HUT ke-75 RI di seluruh Tanah Air, bahkan di seluruh dunia, turut ditandai ‘parade tak sengaja’, pergelaran busana tradisional adat istiadat Nusantara.

Masih ingat, kisah viral istri mantan Menteri Pertahanan Kabinet Kerja 2014-2019 Ryamizard Ryacudu, Nora Tristyana, tampil mempesona berbaju adat kebaya motif Tapis Lampung, lengkap dengan siger khas Lampung saat menghadiri upacara kenegaraan pengibaran bendera merah putih peringatan HUT ke-74 RI di Istana Negara, Jakarta, 17 Agustus 2019?

Baca Juga:  Hari Perempuan Internasional, Bintang: Lindungi Perempuan dari Jerat Kekerasan

Saat itu, pengorbanan 3,5 jam putri mantan wapres Try Sutrisno itu tak sia-sia. Presiden Joko Widodo (Jokowi), sang inspektur upacara mengganjar Nora penghargaan kostum terbaik, bareng peserta Kalimantan Tengah, dan NTT. Ia pun berhak bawa pulang hadiah sepeda.

Nora saat itu punya cerita menarik. Hadiah sepeda itu hadiah kedua. Pada semacam gathering kabinet di Istana Bogor, beberapa waktu sebelum itu, dokter gigi ini juga dihadiahi sepeda.

Nah, pantauan serupa di layar televisi pada momen raya HUT ke-75 RI di tempat yang sama, Senin (17/8/2020), hari ini, ada penampilan kalem sosok yang terus jadi media darling hingga saat ini. Kembali mencuri perhatian.

Baca Juga:  GMKI-GAMKI-Pemuda PGI Lampung dan IMAPAL Baksos "Sembako untuk Sebangsa"

Selain Presiden Jokowi, yang kembali berbusana adat Timor Tengah, NTT, sosok yang mencuri perhatian itu adalah Menteri BUMN, Erick Thohir.

Secara mengejutkan, rakyat Lampung tanpa terkecuali hari ini memperoleh kehormatan dan tentunya tersanjung mendapati keputusan Erick Thohir memilih mengenakan pakaian adat motif Tapis Lampung.

Tanah mendiang ayahnya, lahir.

Erick Thohir, notabene tokoh dunia produk kekerabatan kawin campur berketurunan Lampung-Tionghoa.

Darah Lampung dari mendiang Haji Mochamad Thohir bin Abdul Chalik, atau lebih tenar dikenal Teddy Thohir, sang ayah.

Baca Juga:  Pekik "Hattrick!" Warnai Pengajuan Bacaleg PDI Perjuangan ke KPU Lampung

Pengusaha sukses nan inspiratif, orang penting di raksasa bisnis grup Astra. Teddy Thohir kelahiran Gunung Sugih, Lampung Tengah, 5 Maret 1935 dan wafat di RS Medistra, Jakarta, dini hari 1 November 2016.

Sedang darah Tionghoa mengalir dari Edna Thohir, sang ibu. Wanita tangguh ibu tiga anak –Erick bungsu dari tiga bersaudara, kakaknya Rika Thohir dan Garibaldi “Boy” Thohir– itu rela jadi mualaf demi cintanya pada Teddy.

Lagi-lagi, Lampung dibikin bangga pada hari istimewa ini. Terima kasih Nora Tristyana Ryamizard Ryacudu, terima kasih Erick Thohir. Teruslah bekerja dan berkarya, untuk Indonesia maju. Merdeka! [red/Muzzamil]

 908 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.