Silhaturahmi ke Bupati Tubaba, Nizwar Diberi Amanah

Silhaturahmi ke Bupati Tubaba Nizwar Diberi Amanah
TULANG BAWANG BARAT

Panaragan (LV) –

Bupati Tulang Bawang Barat (Tubaba) H. Umar Ahmad menitip amanah kepada Nizwar bila terpilih dalam kontestasi Ketua PWI Provinsi Lampung periode 2021 – 2026 pada akhir Desember mendatang.

Kepala Daerah pertama di Provinsi Lampung peraih Anugerah Kebudayaan PWI pada Hari Pers Nasional (HPN) Tahun 2020 di Kalimantan Selatan tersebut meminta Nizwar dapat merangkul semua calon pada Konferensi Provinsi (Konferprov) PWI Lampung.

“PWI adalah organisasi profesi. Saya tidak ada kepentingan apapun, sebab anggota juga bukan. Namun demikian, saya menitipkan amanah agar merangkul semua calon sehingga setelah kontestasi tidak terkotak – kotak,” harap Umar Ahmad saat menerima kunjungan silaturahim Nizwar di Berugo, Cottage Tubaba.

Baca Juga:  Budaya Gotong Royong Masih Nampak di Tiyuh Sumber Rejo

Kata bupati, perbedaan adalah dinamika organisasi. Justru perbedaan menjadi sumber kekuatan untuk saling mengisi.

“Dan saya melihat semua calon memiliki semangat untuk menjaga dan merawat organisasi agar lebih baik dari yang telah diraih kepemimpinan saat ini oleh Bang Supriyadi Alfian,” ucap bupati kelahiran Karta, Tulang Bawang Udik ini.

Sekretaris PWI Lampung Nizwar memastikan siap merangkul semua pihak. Menurutnya, para calon yang telah mencuat saat ini merupakan senior dan sahabatnya. Seperti Herman Mangku Bathin, Juniardi dan Wirahadikusuma.

Baca Juga:  Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Warung Pecel Lele di Tulang Bawang Barat

“Mereka adalah kader – kader terbaik PWI saat ini. Mereka menjadi bagian tak terpisahkan dari banyaknya program kerja dan prestasi yang dihasilkan dalam lima tahun terakhir,” ujar Nizwar.

Terlebih, lanjut Nizwar, baik dirinya, Juniardi, dan Wira punya visi misi dan semangat yang sama, mengabdikan diri serta berbuat yang terbaik untuk PWI Lampung.

“Semangat yang baik ini tentunya menumbuhkan kepercayaan bahwa siapapun yang yerpilih dalam kontestasi akan didukung oleh semua elemen yang ada PWI,” pungkas Nizwar.

Baca Juga:  Lurah Mulya Asri Tubaba Dianiaya OTK Dikediamannya

Silaturahim berlangsung lebih dari tiga jam. Bupati Tubaba memberikan masukan – masukan tidak hanya untuk internal PWI, namun juga eksternal terkait sinergitas yang bersentuhan langsung dengan mitra kerja dan stakeholder PWI Lampung. (Adri)

 310 kali dilihat

Tagged