Tim RECYCLE.INC IIB Darmajaya Siap Bersaing dengan PT Ternama di Pulau Jawa dalam Final Gemastik XIV 2021

Tim RECYCLE.INC IIB Darmajaya Siap Bersaing dengan PT Ternama di Pulau Jawa dalam Final Gemastik XIV 2021
BANDAR LAMPUNGPENDIDIKAN

Bandar Lampung (LV) –

Tim RECYCLE.INC IIB Darmajaya melaju ke babak final Pagelaran Mahasiswa Nasional Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (Gemastik) XIV 2021 Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemdikbudristek) Republik Indonesia.

RECYCLE.INC merupakan perusahaan yang bergerak di bidang teknologi otomasi dan IoT berkolaborasi dengan otomotif yang di dalamnya terdiri dari mahasiswa Prodi Sistem Komputer yakni Galang Tirtoaji, Melina, dan Dimas Setia Putra.

IIB Darmajaya merupakan satu-satunya wakil dari Pulau Sumatera yang menempatkan mahasiswanya bersama 19 tim dari perguruan tinggi lain dari Pulau Jawa dalam Babak Final Divisi Bisnis dan Pengembangan TIK Gemastik XIV 2021.

Baca Juga:  Deddy : Sosok Faishol Djausal Bisa Bangkitkan Kejayaan IPSI Lampung

Galang Tirtoaji mewakili rekan-rekannya mengatakan timnya merupakan kuda hitam dalam ajang Gemastik XIV 2021.“Alhamdulilah kami sudah menjadikan produk kami sebelumnya dan telah di uji coba selama kurang lebih satu tahun,” ungkapnya.

Menurutnya, Recycle memiliki cara kerja untuk menggantikan kunci konvensional dengan smart card pada kendaraan bermotor. “Sehingga tidak lagi khawatir kendaraan bermotornya dibobol menggunakan kunci T,” ucapnya.

Galang–biasa dia disapa–ingin mengubah mindset semua orang tentang Provinsi Lampung yang terkenal stigma negatif dari tingkat kriminalitasnya. “Kami juga ingin mengurangi tindak pencurian kendaraan bermotor yang masih menggunakan kunci konvensional,” kata dia.

Sementara, Ketua Program Studi Sistem Komputer IIB Darmajaya, Nurfiana, S. Kom., M. Kom., mengaku bangga atas keberhasilan mahasiswanya dapat mencapai babak final. “Semoga dapat memberikan hasil terbaik dalam babak final yang juga akan bersaing dengan perguruan tinggi ternama di Pulau Jawa,” ungkapnya.

Baca Juga:  Kejurnas Panahan, Gubernur Ridho Minta Lahirkan Prestasi Dunia

Nurfiana berpesan agar dapat melakukan persiapan menuju babak final. “Babak final dengan rentang waktu yang cukup untuk persiapan lebih matang lagi bersaing dengan perguruan tinggi di Pulau Jawa. Tunjukkan bahwa kalian merupakan mahasiswa The Best,” tuturnya.

Terpisah, Lia Rosmalia, S.T., M. Kom., selaku dosen pembimbing mengucapkan syukur alhamdulillah atas keberhasilan bimbingannya dapat melaju ke babak final. “Harus optimis untuk bersaing dengan perguruan tinggi ternama di Pulau Jawa,” ungkapnya.

Baca Juga:  Dirjen Penguatan Inovasi Kemenristekdikti Berharap Inkubator Darmajaya Bina Tenant dalam Inkubasi

Dia berharap mahasiswa dapat memanfaatkan waktu yang cukup lama untuk persiapan babak final Gemastik XIV 2021. “Semoga dengan persiapan yang matang dapat memberikan hasil terbaik,” tutupnya. (R/YP)

 311 kali dilihat

Tagged