Warga Mulai Disiplin Mengunakan Masker, Anggota Gabungan Hanya Dapati 1 Orang Pelanggar

JAWA TENGAH

Wonogiri –
Dengan diawali apel pengecekan di Mapolsek, anggota Koramil 01/Wonogiri yang dipimpin Serka Giri Sumarso beserta Polsek Wonogiri Kota yang dipimpin Ipda Darmin, melaksanakan operasi penegakan disiplin protocol kesehatan, Selasa(13/10).

Operasi yang digelar di Kantor Pengadilan Agama, Pasar Wonogiri dan Terminal angkutan Wonogiri tersebut sangat minim pelanggar protocol kesehatan, dengan hanya mampu menjaring 1 orang yang kedapatan tidak menggunakan masker.

Baca Juga:  Pelda Mukiyar : Salah Satu Antisipasi Terhindar Covid-19 Adalah Dengan Memakai Masker Dengan Benar

Serka Giri menyampaikan, kegiatan yang dilakukan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat untuk menjaga kesehatan dalam memutus rantai penyebaran wabah Covid-19.

Serka Giri sangat mengapresiasi warga masyarakat yang sudah mulai disiplin dalam pengunaan masker, walaupun masih ditemukan pemakaian masker yang tidak sesuai.

“ Warga masyarakat yang murni tidak memakai masker dalam operasi tersebut hanya 1 orang, namun kebanyakan dari masyarakat masih ditemukan dalam pemakaian maskernya tidak sesuai, untuk itu kita berikan arahan dan edukasi kepada mereka agar mengunakan masker secara baik dan benar “, ucapnya.

Baca Juga:  Keliling Pasar, Babinsa Berikan Himbauan Penerapan Protkes

(Arda 72).

 318 kali dilihat