28 Desa di Lampura akan Ikuti Pilkades Serentak

LAMPUNG UTARA

Lampung Utara:lampungvisual.com-
28 Desa di Kabupaten Lampung Utara akan mengikuti Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) yang serentak akan dilaksanakan pada tanggal 27 Juli 2020 Mendatang.

Kepala Bidang Pemerintahan Desa, Habibie, mewakili Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Lampung Utara, Wahab mengatakan persiapan pilkades serentak 2020, DPMD Lampung Utara sudah membuat surat keputusan mengenai tahapan dan penetapan desanya. Saat ini sedang dikoreksi di Bagian Hukum Pemkab. Lampura untuk kemudian akan diajukan kepada Plt. Bupati Lampung Utara.

Baca Juga:  Pembangunan DD Ujanmas dapat Apresiasi dari tim Inspektorat Lampura

“Desa-desa yang akan mengikuti Pilkades, saat ini masih dijabat oleh penjabat (Pj.red) kepala desa. Untuk tahapannya, kita ajukan pelaksanaan Pilkades secara serentak pada 27 Juli 2020 mendatang,” kata Habibie. Senin (2/3/2020)

Dijelaskannya, Penjaringan bakal calon kepala desa akan dilakukan di awal April mendatang. Namun, bagi desa yang akan melaksanakan Pilkades, harus terlebih menganggarkan kegiatan tersebut dengan melihat jumlah mata pilih yang ada di masing-masing desa. Dengan asumsi, desa tersebut harus mencairkan Dana Desa tahap I tahun anggaran 2020 terlebih dahulu.

Baca Juga:  IMM Lampura galang dana untuk korban bencana di lombok

Terkait anggaran untuk pelaksanaan Pilkades secara serentak ini yang dianggarkan oleh desa dengan mata pilih kurang dari dua ribu biaya maksimalnya sebanyak Rp. 30 juta. Kemudian, untuk desa yang memiliki mata pilih dua ribu sampai dengan empat ribu, biayanya anggaran maksimalnya sebesar Rp.40 juta. Sementara, mata pilih di atas empat ribu, anggarannya senilai Rp.50 juta.

Sedangkan Pemkab. Lampura telah menyiapkan anggaran sebesar Rp.400 juta, meliputi pelaksanaan dimulai dari penyeleksian hingga pelantikan bagi kades terpilih,” Tuturnya.

Baca Juga:  Anggaran Karang Taruna Desa Sindang Agung tidak disalurkan Pemdes

Penulis: (Andrian Folta

 971 kali dilihat

Tagged

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.