64 Tenaga Medis Puskesmas Maos Mendapatkan Suntikan Vaksin Sinovac

KODIM CILACAP

Cilacap – Setelah mendapatkan vaksin sinovac sebanyak 99 Vial dari Dinas Kesehatan Kabupaten Cilacap, sebanyak 64 Tenaga Medis Puskesmas Maos mendapatkan suntikan vaksinasi yang digelar langsung di Puskesmas Maos, Kecamatan Maos, Senin (25/1/21).

Penyuntikan vaksin perdana di wilayah Kecamatan Maos tersebut disaksikan langsung Sekda Kabupaten Cilacap Drs. Farid Ma’ruf, S.T. M.M., Camat Maos Bintang Dwi Cahyono Ap.M.M, Danramil 07/Maos Kapten Inf Suwanto, Kapolsek yang diwakili Kanit Binmas Aiptu Kohar S.H.,dan Dr. Sri Utami dari Puskesmas Maos. Selain itu juga mendapat kawalan Babinsa dan Bhabinkamtibmas Maos.

Baca Juga:  Kesulitan Dapatkan Pupuk Bersubsidi, Ini Penjelasan Kepala PPL dan Babinsa Kepada Petani Desa Karangreja

Selain di Puskesmas Maos, vaksinasi tahap pertama ini juga akan dilaksanakan di Klinik Sri Kandi di Desa Mrenek dan Klinik Graha Amanah yang berada di Desa Karangrena Kecamatan Maos yang diperuntukkan untuk para tenaga medis.Pelaksanaan vaksinasi Covid-19, untuk setiap karyawan atau tenaga medis mendapatkan dosis vaksin 0.5 cc.

Kegiatan yang sama secara bersamaan dilaksanakan vaksinasi di seluruh wilayah Kabupaten Cilacap bagi para tenaga medisnya. Pemberian vaksin Covid-19 Sinovac ini direncanakan akan berjalan selama 3 (tiga) hari kedepan. Walaupun belum semua Puskesmas menerima kiriman vaksin dari Dinas Kesehatan, namun dapat dipastikan, pendistribusian vaksin tersebut sampai pada ini.

Baca Juga:  Hadiri Pembukaan Madrasah Madin Al-Huda, Ini Harapan Babinsa Kertajaya

Seperti halnya di Puskesmas I Binangun, pengambilan vaksin Covid -19 dari Dinas Kesehatan Cilacap yang dikawal dan diamankan oleh Aparat TNI Koramil 04/Binangun, Polsek dan Satpol PP Binangun baru tiba. Vaksin Sinovac guna menangkal Covid-19 tersebut disimpan di tempat yang telah disiapkan sebelumnya oleh pihak Puskesmas I Binangun. Direncanakan pemberian vaksin bagi tenaga medisnya akan dilakukan keesokan harinya. (Urip)