Anak-anak Desa Tamansari Masih Mengenal Dolanan Pasaran

TMMD

Pati –
Tampak sekelompok anak-anak kecil seusia Sekolah Dasar yang sedang bermain pasaran di depan rumah warga, disambangi Serda Sukarji anggota Satgas TMMD Reguler ke-111 Kodim 0718/Pati, pasalnya dirinya penasaran anak-anak Desa Tamansari masih mengenal permainan ini. Senin (28/6/2021).

Keberadaan anggota Satgas TMMD Reguler Kodim Pati rupanya tidak hanya di rasakan oleh warga sekitar, namun juga di rasakan oleh anak-anak warga Desa Tamansari, Kecamatan Jaken, karena memang TNI anggota Satgas sering berkomunikasi sosial dengan semua elemen masyarakat, tak terkecuali kepada nak-anak.

Baca Juga:  Kodim 0613/Ciamis gelar Baksos Wilayah 3T

Sementara Sukarji mengatakan, Dirinya merasa heran dengan anak Desa Tamansari. Pasalnya, ditengah canggihnya teknologi digital yang berkembang saat ini, Meraka masih mengenal jenis dolanan (permainan red) pasaran. Sementara anak-anak kota sudah tidak lagi mengenal permainan pasaran ini.

“Untuk itu saya sempatkan menyambangi dan menemani mereka, di sela-sela kegiatan di sasaran fisik TMMD. Ternyata anak-anak Desa Tamansari, Kecamatan Jaken, masih mengenal jenis pemain ini, yang notabenenya dolanan sepanjang jaman,” katanya. (0718)

 194 kali dilihat

Tagged