Anggota Karang Taruna Yang Sigap di Pelaksanaan TMMD

JAWA TENGAH

Purwodadi, lampungvisual.com-
Babinsa Tambakselo, Serda Suparman memuji kepedulian dan kesigapan sejumlah pemuda anggota Karang Taruna Desa Tambakselo, Kecamatan Wirosari, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, dalam kegiatan TMMD Reguler ke -108 Kodim 0717/Purwodadi, di desanya.

Dicontohkan, di pembangunan Pos Kamling, yang menjadi salah satu sasaran fisik TMMD, dimana membutuhkan tanah untuk pengurugan di sekitar bangunan itu, sejumlah anggota Karang Taruna ikut melibatkan diri.

Baca Juga:  Warga Jatiwarno Mulai Merasakan Mulusnya Jalan TMMD 109

”Mereka serta merta ikut melibatkan diri tanpa ada yang perintah, dan jumlahnya juga tidak sedikit. Berbaur dengan salah seorang anggota Satgas, untuk mencari tanah yang akan digunakan untuk pengurugan Pos Kamling itu,” teang Babinsa Serda Suparman.

Sementara itu, Serda Bayu yang ikut di kegiatan itu memuji dengan kepedulian dan kesigapan para anggota Karang Taruna di Tambakselo.Tidak hanya di pembangunan pos kamling, melainkan di kegiatan TMMD lainnya, seperti di pembangunan jalan, para pemuda juga antusias melibatkan diri. (Pendim Purwodadi)

 347 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.