Anggota Satgas TMMD Hilangkan Lelah dengan Bercanda Bersama Warga

JAWA TENGAH

KARANGANYAR –
Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler Ke-109 TA.2020 Kodim 0727/Karanganyar, memiliki cara yang murah meriah untuk menghilangkan capek, yaitu bercanda ria bersama warga saat waktu istirahat bekerja.

Pada saat memasuki jam istirahat, Sertu Sri Sudiyanto anggota Satgas TMMD bersama warga melaksanakan istirahat di pinggir jalan belakang rumah warga yang berada tidak jauh dari lokasi sasaran TMMD.

Sambil beristirahat, terlihat raut wajah yang dipenuhi dengan tetesan keringat kelihatan lelah dan letih. Namun bukan menjadi suatu penghalang untuk bersama warga untuk tetap tersenyum dan bercanda.

Menurut Sertu Sri Sudiyanto, dengan bercanda bersama dengan warga dirinya mengaku rasa capek itu menjadi hilang. Dijelaskan olehnya, dengan bercanda maka pikiran menjadi senang dan tidak terasa beban saat bekerja.

“Dengan suasana ngobrol santai , kami bisa bercanda, wargapun cukup antusias mendengarkan cerita tentang pejuang jaman dulu, ” imbuhnya. (hm/0727)

Loading