Anggota Satgas TMMD Mulai Berpamitan Kepada Warga Tebluru

KODIM LAMONGAN

Lamongan,- Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke 109 Kodim Lamongan Di Desa tebluru Kecamatan Solokuro Sudah Berakhir. Sesuai rencana, program TMMD tersebut akan ditutup Hari Rabu 21/10.

Jelang Meninggalkan Desa Tebluru anggota Satgas TMMD yang menginap di Desa tebluru Berpamitan dengan warga.

Sebelum Meniggalkan lokasi TMMD, anggota satgas mengunjungi rumah-rumah Tampung yang di desa Tebluru

Dalam berpamitan Sertu Sudartikno dan Kopda Rudi Laksono meminta maaf apabila selama pelaksanaan TMMD ini ada perilaku atau kata-kata anggota yang kurang berkenan dihati warga.

Begitu pula yang dirasakan warga, mereka memgaku mendapat anugerah dengan adanya gelaran TMMD di desa mereka. Mereka berharap, hubungan silahturami yang sudah terjalin selama ini jangan sampai terputus setelah TMMD usai.

“Kami juga sedih mau ditinggal bapak-bapak tentara. Hanya saja, bagaimana lagi, bapak-bapak ini akan kembali dikesatuannya masing-masing untuk menjalankan tugas yang baru.

Namun kami berharap, hendaknya hubungan baik yang selama ini sudah terjaga bisa disambung terus,” ungkap, ibu Marnig , warga Desa Tebluru yang rumahnya ditempati pasukan.

Loading