Antisipasi Banjir, Satgas TMMD 110/ Mempawah – Landak, Buat Saluran Air

TMMD

LANDAK – Pentingan saluran air untuk membuang genangan air jika terjadi hujan dengan intensitas tinggi di Desa Tolok, direspon oleh Satgas TMMD 110/ Kodim 1201 Mempawah – Landak. Mereka pun membuat saluran air dengan menggunakan escavator agar pekerjaan tersebut cepat selesai.

Anggota Satgas TMMD 110/ Kodim 1201 Mempawah – Landak, Serda Suhardi mengatakan saluran air tersebut untuk mencegah banjir yang berpotensi menggenangi badan jalan.

“Saluran air ini kami buat, untuk mengalirkan air hujan agar tidak menggenang di sepanjang jalan, supaya tidak menyebabkan becek nantinya,” kata Serda Suhardi, Senin (08/03/2021).

Serda Suhardi menyampaikan, masyarakat Desa Tolok sangat senang dengan dibangunnya saluran air tersebut yang nantinya berfungsi untuk mengalirkan air jika sewaktu-waktu terjadi luapan air akibat hujan turun. (pendim1201)

Loading