Asupan Jamu Tradisional Untuk Memulihkan Tenaga TMMD Reguler 109

JAWA TENGAH

KARANGANYAR, (LV) – Kondisi cuaca di Desa Jatiwarno Kecamatan Jatipuro lokasi dimana TMMD Reguler Ke-109 sedang digelar semakin tidak menentu. Perubahan cuaca yang tak menentu ini terkadang membuat daya tahan tubuh melemah, untuk itu alangkah baiknya kita rajin berolahraga, memenuhi asupan gizi seimbang untuk tubuh agar tidak mudah terserang penyakit dan tetap sehat.

Untuk menjaga stamina personil Satgas TMMD 109 agar tetap terjaga, dapat dilakukan dengan salah satu cara meminum jamu tradisional. Jamu adalah sebutan untuk obat tradisional dari Indonesia. Jamu dibuat dari bahan-bahan alami, berupa bagian dari tumbuhan seperti akar-akaran, daun-daunan, kulit batang dan buah. Seringkali kuning telur ayam kampung juga dipergunakan untuk tambahan campuran pada jamu gendong.

Baca Juga:  Jelang Upacara Peringatan HUT Kemerdekaan RI Ke-77, Koramil Dan Polsek Ngadirojo Latih Paskibra

“Sesekali merasakan ramuan tradisional, karena ini mempunyai kasiat yang luar biasa, tidak hanya obat-obatan saja yang bisa digunakan untuk menjaga stamina kita. Jamu juga bisa menambah imunitas kita dalam melaksanakan kegiatan TMMD 109ini,” terang Prada Ahmad. (hm/0727)

 334 kali dilihat