Atasi Stunting TP-PKK tiyuh karta bagikan makanan sehat hasil dari kebun K31W

TULANG BAWANG BARAT

Tulang Bawang Barat (LV) – Tim penggerak pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga (TP-PKK) kecamatan Tulang Bawang Udik dan Tiyuh Karta menggelar kegiatan “SIGER” (saat nya ikut bergerak) untuk rakyat yang membutuhkan melalui pengembangan dapur nenemo dalam atasi stunting menuju Kabupaten terdepan optimis dan pasti maju.

Kegiatan berlangsung di balai Tiyuh Karta kecamatan Tulang Bawang Udik kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) serta dihadiri ketua TP-PKK, ibu Umi kalsum dan ketua TP-PKK Tiyuh Karta ibu Aminah, BPT tiyuh karta, kepala puskesmas Kartaraharja, Babinsa dan aparatur tiyuh karta serta puluhan ibu-ibu hamil dan ibu menyusui. Kamis, (12-10-2023).

Baca Juga:  Operasi Aman Nusa Polres Tulang Bawang Barat Bagikan masker

Umi kalsum ketua TP-PKK kecamatan Tulang Bawang Udik mengatakan melalui kegiatan SIGER saatnya berbagi untuk rakyat yang membutuhkan melalui dapur NENEMO untuk pencegahan stunting, “Melalui dapur nenemo pengembangan dengan cara membagikan makanan tambahan kepada bayi dan balita ,ibu hamil ibu menyusui, catin, lansia dan paud yang makanan tersebut dihasilkan dari K3-1w kebun Pkk tiyuh karta dengan tujuan untuk pencegahan stunting dan kegiatan seperti ini sudah kita laksanakan di seluruh tiyuh se-kecamatan Tulang Bawang Udik,” ujarnya.

Baca Juga:  LIPAN Soroti Dana Penunjang Pendidikan SMK Muhammadiyah Tumijajar

Senada dikatakan pula oleh ketua TP-PKK tiyuh karta ibu Aminah mengatakan kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian TP-PKK kepada masyarakat Tiyuh Karta khususnya kepada ibu hamil, ibu menyusui, lansia dan catin dengan tujuan untuk pencegahan stunting, “Tp-Pkk Tiyuh karta membagikan makanan sehat yang bahan pokoknya kita hasilkan dari K3-1W kebun pkk tiyuh karta,” pungkasnya. (Adri/YP)

 100 kali dilihat

Tagged