Babinsa Majasto, Intensif pantau perkembangan sasaran Fisik TMMD sekaligus ingatkan warga tentang Prokes dengan membagikan Masker

Babinsa Majasto, Intensif pantau perkembangan sasaran Fisik TMMD sekaligus ingatkan warga tentang Prokes dengan membagikan Masker
JAWA TENGAH

Sukoharjo-
Resiko bekerja ditengah pandemi covid 19 harus tetap memperhatikan protokol kesehatan sesuai dengan ketentuan yang berlaku, hal ini juga berlaku di lokasi TMMD Reguler ke 112 Kodim 0726/Sukoharjo di desa Majasto, Kec. Tawangsari, Kabupaten Sukoharjo.

Seperti halnya yang dilakukan oleh Babinsa Majasto Serda Yulianto, selain membantu pekerjaan Babinsa juga pro aktif melaksanakan monitoring serta memberikan masker secara gratis kepada para warga yang membantu menyelesaikan sasaran fisik TMMD maupun kepada masyarakat desa sekitar lokasi sasaran fisik TMMD.

Baca Juga:  Pastikan Harga Sembako Stabil, Babinsa Sumber Cek Harga Pangan di Warung Kelontong

Hal ini dilaksanakan adalah tak lai untuk meminimalisir serta mengurangi risiko penularan atau penyebaran virus tersebut di loasi TMMD Reguler ke 112 Kodim 0726/Sukoharjo.

“Kami terkadang lupa tidak membawa masker saat berangkat dari rumah, kami senang atas kepedulian bapak Babinsa dengan memberikan masker gratis ini, ini maslah sepele tapi bukti kepedulian bapak Babinsa kepada kami,” tukas salah seorang warga.

Selain memberikan masker abinsa juga setiap saat mengedukasi warga tentang protokol kesehatan 5M. Kegiatan yang dilakukan Babinsa tesebut merupakan salah satu upaya TNI dalam membantu pemerintah mencegah penyebaran Covid 19 di Desa Majasto serta menciptakan suasana kerja yang aman dan nyaman di lingkungan kerja TMMD Reguler ke 112 di desa Majasto ini.

Baca Juga:  Babinsa Jayengan Sambangi Pelaku UMKM Toko Oleh Oleh

(Agus Kemplu)

 352 kali dilihat

Tagged