Babinsa Posramil 05/PC Bantu Petani Bersihkan Gulma Di Lahan Kacang Tanah

Babinsa Posramil 05/PC Bantu Petani Bersihkan Gulma Di Lahan Kacang Tanah
ACEH BARAT

Aceh Barat, (LV)-
Guna menopang ataupun menguatkan ketahanan pangan di wilayah, Babinsa Posramil 05/PC Kodim 0105/Abar Sertu Kumpul Sinaga melaksanakan kegiatan teritorial yakni pendampingan sekaligus turut membantu membersihkan Gulma Rumput liar dan Parasit sejenisnya yang menghambat pertumbuhan Kacang Tanah di Lahan milik salah satu Petani yang berdomisili di Desa Keudai Suak Awe Kecamatan Pante Ceureumen, Sabtu (17/6/2023)

Pendampingan kepada Petani ini merupakan kegiatan rutin yang kerap dilakukan oleh Babinsa sebagai implementasi dari tugas Aparatur Kewilayahan ataupun Pembinaan Teritorial (Binter) guna membantu para Petani dalam meningkatkan swasembada pangan di sektor Pertanian.

“Penyiangan tanaman atau pembersihan Gulma sejenis Rumput liar ini memang harus dilakukan, jika tidak, maka Parasit ini ditengarai akan mengganggu pertumbuhan Kacang Tanah. Tidak hanya sampai disitu, bahkan Rumput – Rumput liar yang berkembang biak dengan cepat ini akan mengganggu kesuburan Tanaman. Sehingga berdampak pada pertumbuhan tanaman yang tidak normal dan hasilnyapun sudah pasti tidak maksimal”, ujar Babinsa

Baca Juga:  Dukungan PT. Socfindo Membantu Keberhasilan Food Estate Korem 012/TU dalam Mewujudkan Ketahanan Pangan Nasional

Di tengah hamparan Kacang Tanah yang menghijau, tampak Babinsa dan Petani begitu akrab dan bersemangat dalam proses pembersihan, kendatipun menggunakan alat manual yakni Jari Jemari. Tak hanya kali ini saja, Sertu Kumpul Sinaga memang kerap membantu Petani, bahkan Dirinya dikenal sebagai sosok Babinsa yang “Ringan Tangan”.

Hal senada juga dikatakan oleh Dandim 0105/Abar Letkol Inf Muhammad Syafii Nasution melalui Danposramil 05/PC Pelda Adlin Lubis, yang mana Rumput atau Gulma ini jika tidak dibersihkan bisa menjadi pesaing tanaman dan efeknya sangat merugikan. Selain itu, Rumput ini juga akan memikat dan bisa memancing Hama lain seperti Ulat daun ataupun Wereng yang merebut dan mengurangi asupan makanan yang dibutuhkan. Yang paling parahnya lagi, Ulat – Ulat atau Wereng tersebut akan menggerogoti daun hingga Kecambah muda yang bisa berdampak fatal yakni gagal panen.

Baca Juga:  Dandim Aceh Barat Ajak KBT Menjadi Pelopor Patuhi Protokol Kesehatan

“Sebagai Babinsa sudah sepatutnya selalu ada untuk warga binaannya, seperti halnya yang telah diimplementasikan oleh Sertu Kumpul Sinaga. Dengan pendampingan dan bantuan yang diberikan, maka diharapkan mampu membangkitkan semangat para Petani dalam hal merawat dan menjaga tanamannya. Sehingga, muaranya akan terwujud swasembada pangan yang tangguh berkat hasil panen yang melimpah”, tambah Danposramil. (*)