Bangun Mushola, Bangun Keimanan dan Ketakwaan Generasi Muda

JAWA TIMUR

Tulungagung,lampungvisual.com-
Prada Hasan bersama Sertu Eli terus bekerja penuh semangat dalam mengerjakan pembangunan Mushola yang ada di Dusun Ngepoh, Desa Ngepoh , kecamatan Tanggunggunung Kabupaten Tulungagung dalam pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD).

Pembangunan Mushola baru ini melibatkan Satgas TMMD 108 dan warga untuk selalu gotong royong agar mushola yang dibangun cepat selesai. Hingga sampai saat ini pekerjaan sudah mencapai 55 persen, karena pemasangan batako dan pemasangan kusen belum selesai.

Oleh karena itu mereka harus bekerja keras agar mushola ini cepat rampung penggarapannya, sekaligus tepat waktu dan tepat target. Dengan demikian tentu akan menjadikan kebanggaan tersendiri bagi Satgas TMMD 108 dan masyarakat pada umumnya.

Menurut Prada Hasan, Jumat (10/7/20) ia mengatakan, ”Mushola yang dibangun saat ini merupakan tempat ibadah bagi umat muslim. Tentunya mushola ini akan kita jaga dengan sebaik–baiknya. Karena dari tempat ibadah seperti mushola dan masjid itulah sifat serta karakter akan terbentuk.”

Lebih lanjut, ia juga menjelaskan bahwa dengan jadinya mushola nanti dapat untuk mendidik generasi muda dalam mencetak generasi muda yang beriman dan bertakwa sehingga mereka dapat mengetahui mana yang baik dan mana yang buruk dalam melaksanakan hidup di masyarakat. (*)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *