Beginilah Metode Danramil 04/Meureubo Ciptakan Kedekatan Emosional

Beginilah Metode Danramil 04/Meureubo Ciptakan Kedekatan Emosional
Danramil 04/Meureubo Kodim 0105/Abar Lettu Inf Andika Trio Utama, berikan tali asih, Minggu (18/12/2022). (IST)
ACEH BARAT

Aceh Barat (LV) – Danramil 04/Meureubo Kodim 0105/Abar Lettu Inf Andika Trio Utama, S.H., didampingi Sertu Hendra Agung dan Sertu Teguh Raharjo melaksanakan aksi Bhakti Sosial yang dikemas dalam wadah silaturahmi anjangsana sembari memberikan Buah Tangan berupa tali asih (santunan) serta bantuan Paket Sembako kepada warga kurang mampu yang berada di wilayah teritorial Kecamatan Meureubo, Minggu (18/12/2022)

Aksi sosial ini merupakan bukti nyata kepedulian Danramil 04/Meureubo terhadap kesulitan yang dialami oleh warga kurang mampu yang ada dibawah naungan teritorialnya. Metode turun langsung ini murni lahir dari ketulusan Hati nurani Danramil sekaligus memberikan contoh kepada para Babinsa untuk selalu peka dan lebih peduli lagi terhadap keluh – kesah yang menyelimuti warga binaan. Pasalnya, Babinsa merupakan ujung tombaknya Satuan Komando Kewilayahan (Satkowil).

Baca Juga:  Pimpin Upacara Peringatan Harkitnas, Dandim 0105/Abar Bacakan Sambutan Menkominfo "Ayo Bangkit Bersama"

“Apa yang Kami lakukan ini merupakan implementasi kepedulian antarsesama yang mencerminkan rasa senasib sepenanggungan. Selain membantu meringankan kesulitan hidup warga kurang mampu, Kami berharap metode ini juga bisa semakin menciptakan kedekatan emosional antara TNI AD dengan warga binaan sehingga akan memantapkan simpul Kemanunggalan TNI dengan Rakyat. Sebagaimana diketahui salah satu Slogan dari TNI adalah “TNI kuat Bersama Rakyat”, papar Danramil

Selain karena keterpanggilan dan rasa jiwa sosial yang tinggi, ajang santunan dan bantuan ini diharapkan menjadi perekat jalinan hubungan yang baik selama ini. Niscaya, dengan demikian simpul tali silaturahmi antara TNI dengan masyarakat tidak akan pernah lekang dan tidak dapat dipisahkan dalam mengarungi kehidupan sebagai insan ciptaan Tuhan. Langkah konkrit ini juga bisa bermuara membangun kesejahteraan masyarakat yang berlandaskan kesetaraan.

Baca Juga:  Program Sambung Listrik Gratis Light Up The Dream PLN Sentuh 11.819 Penerima Manfaat di Indonesia

“Ini juga termasuk dalam 5 (lima) Perintah Harian KASAD, yang mana jangan sampai ada warga yang tidak makan dan TNI harus bisa menjadi solusi. Semoga apa yang Kami lakukan ini dapat membantu meringankan beban masyarakat. Memang indeksnya tidak seberapa, namun sedikit banyaknya bisa bermanfaat. Sebisa mungkin Kami akan terus berbuat untuk kepentingan rakyat, bangsa dan negara. Sesulit apapun dan dalam kondisi maupun situasi bagaimanapun Kami akan selalu hadir”, imbuh Danramil dengan tegas dan lugas

Dalam kesempatan ini tak lupa Danramil menghimbau para Babinsanya untuk terus berperan aktif dan peduli terhadap kesulitan masyarakatnya karena tugas ini sangatlah mulia dan suatu kepercayaan dari Pimpinan serta merupakan amanah yang harus dipertanggung jawabkan. Sehingga kebaikan ini harus dilatar belakangi oleh sikap ketulusan, kejujuran dan keikhlasan.

 281 kali dilihat

Tagged