Bersama Masyarakat, Polresta Bandar Lampung Bersihkan Sungai

Bersama Masyarakat, Polresta Bandar Lampung Bersihkan Sungai
BANDAR LAMPUNG

Bandar Lampung, (LV)

Antisipasi terjadinya banjir dimusim penghujan tahun ini, Personil Polresta Bandar Lampung melaksanakan Bhakti sosial bersama TNI dan masyarakat kelurahan untuk membersihkan pinggiran sungai yang ada di kelurahan Sumberrejo Kemiling dan kelurahan Srengsem Kec. Panjang, Jumat (18/11).

Kegiatan bersih-bersih tersebut untuk lokasi Kel. Sumberejo Kemiling dipimpin langsung Kasat Binmas Polresta Bandar Lampung AKP Kurmen Rubiyanto, SH., MM. Dengan didampingi Kasi Humas, Kapolsek Kemiling, Lurah dan Jajaran Koramil Sub Kemiling serta masyarakat sekitar sedangkan di wilayah Panjang Kel. Srengsem di pimpin oleh Kanit Binmas Iptu Marta Gunawan dan di dampingi Kanit Dalmas Ipda Melizon
Sebelum pelaksanaan bersih-bersih kasat Binmas memimpin doa dulu sekaligus memberikan arahan kepada seluruh personil yang hadir tentang pembagian tugas.

Baca Juga:  Awal Oktober, Golkar Buka Penjaringan

Setelah itu Kasat Binmas bersama-sama warga bahu membahu membersihkan sampah sampah yang ada disungai untuk selanjutnya dibawa dan dikumpulkan diatas lalu di buang dan ada yang dibakar.

Kapolresta Bandar Lampung Kombes Pol Ino Harianto, S.I.K., M.M. yang diwakili Kasat Binmas AKP Kurmen mengatakan, dalam acara Bhakti sosial ini merupakan bentuk kepedulian Polresta Bandar Lampung dalam mengantisipasi bencana banjir khusunya yang diwilayah bantaran sungai srengsem dan sungai di Kel. Sumberejo Kemiling memang dilokasi tersebut sering terjadi banjir jika intensitas hujan tinggi.

Baca Juga:  LEMBAH HIJAU DUKUNG GELIAT PARIWISATA LAMPUNG

Kasat Binmas juga mengajak seluruh masyarakat yang tinggal di bantaran sungai untuk saling menjaga kebersihan dan menjaga kelestarian sungai dengan tidak membuang sampah ke sungai karena bisa mengakibatkan penyumbatan arus sungai yang bisa menyebabkan banjir saat terjadi hujan deras.
Selain itu juga menghimbau masyarakat untuk selalu menjaga kelestarian lingkungan sekaligus kembali membudayakan gotong royong dalam membersihkan lingkungan sekitar rumah. Karena dengan gotong royong lingkungan sekitar menjadi bersih sekaligus gotong royong juga bisa menjadi sarana mempererat persaudaraan antar tetangga dan warga” terang Kasat Binmas.

Ngatiman ketua lembaga pemberdayaan masyarakat (LPM) kel sumberrejo sejahtera kemiling mengapresiasi kegiatan yang di laksanakan oleh Polresta Bandar Lampung ini dengan dibantu jajaran TNI dan Kelurahan karena memang di lokasi ini rentan terkena banjir dan dengan adanya bersih-bersih ini diharapkan bisa mencegah terjadinya banjir di kemudian hari. (*)

 167 kali dilihat