Bersama Warga TNI Terus Rawat Jalan TMMD di Tambakselo

JAWA TENGAH

PURWODADI –
Meski pelaksanaan TMMD Reguler ke -108/Kodim 0717/Purwodadi telah usai tanggal 29 Juli 2020 yang lalu, dengan dibantu warga, TNI dari Koramil 07/Wirosari terus rawat sejumlah hasil pembangunan fisik TMMD di eks desa sasaran, Desa Tambakselo, Kecamatan Wirosari, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah.

Dijelaskan Babinsa Tambakselo, Serda Suparman, semua hasil pembangunan fisik TMMD terus dilakukan perawatan yang melibatkan TNI dan warga. Baik itu di proyek pembangunan jalan, bak penampungan air, Pos kamling.

Baca Juga:  New Normal Bukan Berarti Pandemi Berakhir, Babinsa Bagi Masker

Bahkan, jelasnya, tidak jarang untuk melakukan perawatan sejumlah hasil pekerjaan fisik TMMD itu anggota juga harus belanja peralatan sendiri. Seperti sprayer alat untuk penyemprotan jalan.

”Untuk jalan yang menjadi salah satu sasaran fisik TMMD masih perlu perawatan yang penyemprotan air setiap harinya. Dengan cara itu nantinya proses pengeringan jalan cor akan menjadi sempurna,” jelas Babinsa Tambakselo, Srada Suparman. (Pendim Purwodadi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.