Cegah Covid-19, Serka Giminanto Bersama Satgas Jogo Tonggo Laksanakan Penyemprotan Disinfektan

JAWA TENGAH

Surakarta –
Minggu (29/11/2020) Pukul 09.00 Wib s/d selesai, Serka Giminanto Babinsa Kelurahan Laweyan Koramil 01/Laweyan Kodim 0735/Surakarta bersama-sama dengan satgas Jogo tonggo setempat melaksanakan kegiatan penyemprotan di wilayah Kelurahan Laweyan, yakni Jln Sidoluhur No 526 Kelurahan Laweyan Kecamatan Laweyan Surakarta.

Serka Giminanto mengatakan Pada kegiatan penyemprotan disinfektan hari ini dilaksanakan oleh Babinsa bersama dengan satgas Jogo Tonggo dan juga Babinkamtibmas dan RT/RW Sekelurahan Laweyan.

Baca Juga:  Apel Pagi Anggota Koramil 07/Tirtomoyo Dilanjutkan Pembersihan Pangkalan

” kegiatan ini sengaja dijadwakan oleh Bapak Lurah Laweyan Marsono SH. Dikarenakan semakin meningkatnya penyebaran virus covid 19 di wilayah Kelurahan Laweyan yang sangat drastis.”ujar Giminanto.

“Sembari melaksanakan kegiatan penyemprotan kami tetap mengingatkan kembali kepada masyarakat untuk lebih taat pada aturan yang telah ditetapkan oleh pemerintah guna untuk memutuskan penyebaran virus covid 19 khususnya di wilayah Kelurahan Laweyan.”tegasnya.

“Kami selaku Babinsa tidak henti hentinya menekankan agar mematuhi Protokol Kesehatan sesuai anjuran pemerintah yakni memakai masker wajah, mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, menjaga jarak minimal 1-2 meter,dan membawa handsanitaser.”pungkasnya.

Baca Juga:  Tokoh Agama & Tokoh Pemuda Jadi Sasaran Komsosnya Babinsa Danukusuman

(Arda 72)