Cegah Pernikahan Dini, Danki Satgas TMMD Bojonegoro : Pemuda Harus Lanjutkan Pendidikan Lebih Tinggi

JAWA TIMUR

BOJONEGORO –
Komandan SSK TMMD ke-110 Kodim 0813/Bojonegoro berharap para remaja jangan menikah dulu, Namun diharapakan para remaja untuk melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi.

Hal tersebut yang di sampaikan Lettu Ckm Suroto Kepada media ini usai menghadiri Sosialisasi Pencegahan pernikahan usia dini yang di ikuti oleh pengurus dan Anggota karang taruna desa Jatimulyo dan Desa Ngerancang, Kecamatan Tambakrejo.

Kepada media ini Lettu Ckm Suroto mengatakan, untuk langkah pencegahan salah satunya dengan sosialisasi yang di gelar di balai desa Jatimulyo seperti ini.

Baca Juga:  Inilah Kemajuan Pembangunan Fisik Program TMMD Kabupaten Bojonegoro

“Sosialisasi ini merupakan langkah nyata yang dilakukan untuk mendekatkan program dengan masyarakat dan menghadirkan peran Dinas P3AKB di tengah remaja Indonesia khususnya di lokasi TMMD ini,” ucapnya, Rabu (17/3/2021).

“Ya, hal yang paling mudah dalam pencegahan pernikahan usia dini yakni dengan cara penyuluhan maupun sosialisasi seperti ini, yang artinya dalam suatu kelompok terpocus mendiskusikan hal yang tertentu seperti pencegahan pernikahan usia dini.”Ujarnya.

Baca Juga:  Akan Diaspal, Pemadatan Jalan Desa Ngrancang Dikebut Satgas TMMD 110 Bojonegoro

Di Sampaikannya, karena Pernikahan usia dini sering muncul sebagian besar di Desa – desa, Sehingga dalam TMMD ke-110, program ini digelar dan menggandeng ahlinya yakni DP3KB Bojonegoro dengan tujuan agar pernikahan dini bisa diatasi. (Pendim 0813)