Dandim Aceh Barat Dan Kapolres Pimpin Rapat Koordinasi Serta Evaluasi Terkait Covid – 19 Dan Pelaksanaan PPKM Mikro

Dandim Aceh Barat Dan Kapolres Pimpin Rapat Koordinasi Serta Evaluasi Terkait Covid - 19 Dan Pelaksanaan PPKM Mikro
ACEH BARAT

Dandim Aceh Barat Dan Kapolres Pimpin Rapat Koordinasi Serta Evaluasi Terkait Covid - 19 Dan Pelaksanaan PPKM Mikro

Selain itu, Dandim mengajak untuk terus melakukan upaya – upaya agar bisa meminimalisir penyebaran Covid – 19. Misalnya melalui PPKM berbasis Mikro yang ada di setiap Desa, karena Posko ini dinilai sangat efektif dan efesien serta mampu mendeteksi penularan Covid – 19 secara cepat.

“Posko PPKM Mikro yang ada di Desa adalah bertujuan untuk membantu Pemerintah Daerah dalam upaya mengendalikan penyebaran Covid – 19 yang diperkuat melalui 3 T (Testing, Tracing dan Treatment). Dan Rakor ini merupakan respon cepat kita dalam menangani pandemi ini, karena kita tidak mau masyarakat kita terpapar”, Ucap Dandim menambahkan

Baca Juga:  Satgas TMMD Kodim 0105/Abar Memperbaharui Warna Cat Moshola yang Kusam Menjadi Ceria

Sementara itu, terkait mudik lebaran, melalui Rakor ini Kapolres Aceh Barat AKBP Andrianto Argamuda, S.l.K menegaskan bahwa Pemerintah telah mengeluarkan instruksi larangan mudi.

“Melalui rapat ini kami sampaikan kepada Tim Satgas agar mewaspadai jelang mudik lebaran. Kami juga menghimbau untuk masyarakat saat akhir Ramadhan supaya tidak mudik, terlebih masyarakat yang dari luar masuk ke Aceh Barat. Sekali lagi jangan mudik, sayangi keluarga anda, lebih baik mencegah dari pada terkena wabah. Jika ada yang tetap mudik, maka kita akan memberikan sanksi”, tegas Kapolres (Red).

Baca Juga:  Semarakkan Dirgahayu RI Ke - 78, Babinsa Jajaran Kodim 0105/Abar lkut Berpartisipasi Dalam Lomba Tradisional Bersama Warga Binaan

Baca Juaga Kelaman : Aceh Barat