Danramil 03/ Serengan Hadiri Rembug Percepatan Penurunan Stunting Kelurahan Serengan

Danramil 03/ Serengan Hadiri Rembug Percepatan Penurunan Stunting Kelurahan Serengan
JAWA TENGAH

Surakarta, –
Babinsa Kelurahan Serengan Koramil 03/Serengan Kodim 0735/Surakarta Serma Fitalis Erwan dan Serka Aris Mendampingi Danramil 03/Serengan Kodim 0735 Surakarta Kapten Inf Narno, dalam kegiatan Rembug Percepatan Penurunan Stunting yang bertempat di Aula Panti Sarojo Kelurahan Serengan Jl.Sadewo No 39 Kecamatan Serengan Kota Surakarta, Rabu pukul 13.00 Wib (08/02/2023)

Demi menekan perkembangan tumbuh anak khususnya Balita,pemerintah Pusat sampai dengan Pemkot gencar mengatasi Stunting Berbagai upaya dilakukan agar masyarakat bebas dari stunting khususnya Kelurahan Serengan dengan cara mengecek secara dini ibu ibu hamil dengan memberikan gizi dan vitamin yang lebih agar janin yang dikandungnya sehat.

Baca Juga:  Akhirnya haripun tiba ,emak emak lepas kepergian satgas TMMD 109 Karanganyar

Danramil 03 /Serengan Kapten Inf Narno juga mengatakan, dalam kegiatan koordinasi konvergansi percepatan penurunan Stunting ini untuk mencapai Percepatan Aksi penanggulangan gizi buruk dan pencegahan stunting Pemerintah Kota Surakarta dan Kelurahan Serengan yang telah melakukan langkah cepat penanganan dan pencegahan hal tersebut.

“Upaya penurunan stunting dapat dilakukan melalui dua intervensi, yaitu intervensi gizi spesifik untuk mengatasi penyebab langsung dan intervensi gizi sensitif untuk mengatasi penyebab tidak langsung. Penurunan stunting memerlukan pendekatan yang menyeluruh dan selalu dilakukan terus menerus baik antara Masyarakat dan instansi terkait,dan selalu bersinergi dilapangan.

Baca Juga:  Dan SSK Satgas TMMD Reguler Brebes Ingatkan Manajemen Waktu Kepada Anggotanya

(Agus Kemplu)