Dansatgas TMMD Bojonegoro Dampingi Irjenad Cek Kegiatan Fisik Dan Non Fisik

JAWA TIMUR

Bojonegoro –
Komandan Satgas TMMD ke-110 Kodim 0813/Bojonegoro, Letkol Inf Bammabng Hariyanto, bersama Komandan SSK, Lettu Ckm Suroto, serta Komandan Peleton (Danton) SSK Satgas TMMD mendampingi Irjenad Mabes AD Letjen TNI Benny Susianto, S.IP yang sedang melakukan kegiatan Wasev atau pengawasan dan evaluasi pelaksanaan program TMMD ke-110, Kamis (18/3/2021).

Bertempat di Desa Ngrancang, Kecamatan Tambakrejo, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, yang menjadi sasaran program TMMD ke-110 Irjenad Mabes AD melaksanakan pemantauan pelaksanaan kegiatan TMMD oleh Satgas TMMD dan juga dibantu masyarakat desa setempat serta mengunjungi lokasi sasaran TMMD ke 110.

Baca Juga:  Komsos Dilokasi TMMD 110 Bojonegoro, Satgas Bantu Peternak Lele

“Kami menghimbau kepada para Komandan Satgas untuk melaksanakan evaluasi dan juga pembenahan-pembenahan dari pekerjaan pelaksanaan program TMMD Ke 110 yang mengalami kekurangan sehingga apa yang dilakukan nanti akan menjadi berhasil apabila semua dilakukan dengan baik dan benar,” kata Letjen TNI Benny Susianto, S.IP.

Dengan mengendarai motor trail dan melalui jalan yang rusak dan bergelombang Letjen TNI Benny Susianto, S.IP satu persatu mengunjungi lokasi sasaran diantaranya adalah Rehab RTLH Program Aladin normalisasi sungai dan dan pembangunan ruang kelas gedung SD Negeri IV Ngrancang. (Pendim 0813)

Loading

Baca Juga:  MOLENKU SAYANG, MOLEN KU PAHLAWAN

Baca Artikel Berikutnya