Dansatgas Turun Tangan Bantu Pasang Pondasi Jembatan TMMD 109

JAWA TENGAH

KARANGANYAR, (LV) – Komandan Kodim 0727/Karanganyar sekaligus Dansatgas TMMD Reguler Ke-109 Letkol Inf Ikhsan Agung Widyo Wibowo, S.I.P. meninjau lokasi TMMD di Desa Jatiwarno, Kabupaten Karanganyar.

Salah satu lokasi sasaran yang ditinjaunya adalah pengerjaan pondasi jembatan yang akan menghubungkan dua dusun yaitu Dusun Trugo dan Dusun Sonosari Desa Jatiwarno. Dalam tinjuan tersebut Dandim yang juga sebagai komandan Satgas TMMD Reguler 109, ikut turun tangan membantu pengerjaan pondasi jembatan. Dengan memegang alat cetok, Dandim mengambil adonan pasir semen dan menaruhnya di sela-sela batu pondasi.

Baca Juga:  Sinergitas TNI - Polri Gelar Operasi Yustisi Gabungan Guna Pencegahan Penularan Covid-19

“Ketika merencanakan sebuah bangunan hal yang perlu perhatikan adalah faktor kekuatan pondasinya, agar bangunan dapat digunakan dalam jangka panjang. Dengan dibuat jalan dan jembatan ini semoga akan sangat bermanfaat bagi masyarakat sekitar,” tegas Dandim. (hm/0727)

 391 kali dilihat