Dengan Bergotong Royong Semua Pekerjaan Menjadi Ringan Dan Cepat

JAWA TENGAH

Karanganyar, (LV) – Danramil 14/Jatipuro Kapten Arm Suratman, mengatakan gotong royong merupakan salah satu cara meringankan suatu pekerjaan, kegiatan gotong royong itu diterapkan dalam program TMMD Reguler Ke-109 Kodim 0727/Karanganyar yang berlokasi di desa Jatiwarno Kecamatan Jatipuro Kabupaten Karanganyar.

Untuk itu, Kapten Arm Suratman berharap budaya gotong royong supaya terus dilaksanakan dalam kehidupan sehari-hari, selain dapat menjaga kebersamaan yang tumbuh dalam lingkungan masyarakat.

Baca Juga:  Waktu Terus Berkurang, Satgas TMMD bersama Warga Terus Tancap Gas

Untuk meringankan pekerjaan pada sasaran fisik dalam TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler Ke-109 Kodim 0727/Karanganyar, di Desa Jatiwarno, anggota TNI dan warga menerapkan estafet saat bekerja dilapangan.

Itu terlihat saat Satgas TMMD Reguler Ke-109 Kodim 0727/Karanganyar dan warga desa setempat saling berjajar dan bergiliran mengambil air tanpa bergerak dari tempatnya tapi air tetap sampai di tempat yang dituju.

“Dengan gotong royong bersama membangun fasilitas yang bisa dimanfaatkan bersama, pekerjaan akan terasa lebih ringan saat mewujudkan satu tujuan demi kesejahteraan masyarakat,” jelasDanramil Jatipuro. (n)

 505 kali dilihat