Di Lokasi TMMD, TNI Juga Fasilitasi Cuci Tangan di Pos Kamling

JAWA TENGAH

KARANGANYAR –
Dalam rangka mempelopori hidup sehat, kepada warga agar menjalankan protokol kesehatan disaat pandemi Corona yang masih berlangsung, Satgas TMMD Reguler Ke-109 Kodim 0727/Karanganyar, di Desa Jatiwarno menambah fasilitas cuci tangan di sejumlah Pos Kamling.
Hal itu seperti yang dilakukan oleh, Sertu Faizin dan Koptu Gudiyanto, anggota Satgas TMMD yang membuat fasilitas cuci tangan di pos kamling Dusun Klumpit, Desa Jatiwarno.
”Terus kita tambah fasilitas tempat cuci tangan di seluruh pojok desa TMMD. Dengan cara itu, TNI akan terus mendorong warga desa sasaran untuk patuhi protocol kesehatan. Salah satunya dengan sering cuci tangan sebelum dan sesudah berkegiatan,” jelas Sertu Faizin.
Dijelaskan Oleh sertu Faizin, sejak awal pelaksanaan TMMD, paling tidak di sejumlah lokasi sasaran fisik TMMD pihak TNI menyediakan fasilitas cuci tangan dengan jumlah yang mumpuni. Termasuk di sejumlah tempat ibadah yang berkemungkinan banyak orang berkegiatan. (HR/0727)