Dinas Perkebunan Provinsi Lampung Selenggarakan Pelatihan Fasilitator Daerah I

Dinas Perkebunan Provinsi Lampung Selenggarakan Pelatihan Fasilitator Daerah I
PROV LAMPUNG

Bandar Lampung-
Dinas Perkebunan Provinsi Lampung menyelenggarakan kegiatan Pelatihan Fasilitator Daerah (Fasda) I dalam rangka menciptakan Fasilitator Daerah (Fasda). Penyelenggaraan kegiatan Pelatihan Fasda I ini dilaksanakan selama 5 hari, dimulai dari tanggal 15 Maret 2021 sampai dengan 19 Maret 2021 di Hotel Kurnia Dua, Bandar Lampung.

Maksud dan tujuan diselenggarakannya Kegiatan Pelatihan Fasda adalah menciptakan Fasilitator Daerah guna memperkuat kelembagaan petani, memotivasi, dan pemberdayaan dalam dinamika kelompok tani.

Baca Juga:  Gubernur Arinal Ajak Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia Ikut Membantu Masyarakat Lampung Tangani Covid-19

Peran keberadaan Fasilitator Daerah diharapkan mampu memberikan hasil yang baik dalam pembentukan Sistem Kebersamaan Ekonomi di tingkat Kelompok Tani maupun Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan).

 485 kali dilihat