Dorong Angkong Muatan Semen Untuk Bina Fisik.

JAWA TENGAH

KARANGANYAR, (LV) – Bekerja sambil berolah raga, demikian yang ada dibenak Satgas Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler Ke-109 Kodim 0727/Karanganyar di Desa Jatiwarno, Kecamatan Jatipuro, Karanganyar. Mereka mendorong angkong untuk langsir semen, juga dimanfaatkan untuk membina fisik.

Itu yang dilakukan oleh Serda Bagus, Anggota Kodim 0727/Karanganyar yang tampak kompak bersama warga dalam melangsir semen menggunakan angkong.

Menurut Serda Bagus, semen di bawa ke tempat pengadonan cor, yaitu ke tempat molen untuk di campur koral bersama pasir. Dikatakan olehnya, dengan menggunakan gerobak sorong (angkong) yang memuat material itu juga bisa untuk membina fisik .

“Istilahnya sambil menyelam minum air, bekerja sambil olah raga,” celetuk Serda Bagus. (hm/0727)

Loading